Logo Sulselsatu

Rusdin Abdullah Janji Hapus Iuran Sampah Bila Diberi Amanah Jabat Wali Kota Makassar

Asrul
Asrul

Kamis, 30 Mei 2024 22:29

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Warga Kota Makassar ke depan tidak lagi akan membayar iuran sampah. Penghapusan iuran sampah itu bisa terjadi selama Rusdin Abdullah yang menjadi wali kota Makassar.

Hal itu terungkap setelah, calon Wali Kota Makassar itu melakukan silaturahmi dengan ratusan warga Manasa Upa, sore tadi.

Kegiatan yang dikemas Ngopi Bersama Rusdin Abdullah itu berlangsung di Warkop Azzahra di Jalan Minasa Upa, Kamis (30/5/2024). Turut hadir Anggota DPRD Makassar dari Fraksi NasDem Irwan Djafar.

Baca Juga : Unggulkan Timnas Garuda, Ini Prediksi Skor Amri Arsyid Bahrain vs Indonesia

Dalam Kesempatan Itu, Irwan Jafar menjelaskan tentang Rusdin Abdullah sebagai calon Wali Kota Makassar yang akan diusung partai NasDem.

“Kalau Pak Rudal ini tidak ragukan lagi, sudah banyak yang kenal. Kalau untuk kepentingan dirinya sudah selesai, dia ini mau maju semata mata untuk kepentingan kota Makassar, maka Tagline juga Rudal sayang Makassar,” kata Irwan Djafar.

Dia menjelaskan bahwa kehadiran Rusdin Abdullah dalam rangka silaturahmi untuk mendengarkan masukan dan keluhan warga, yang akan nantinya menjadi program prioritas jika diamankan menjadi Wali Kota Makassar dalam pemilihan yang digelar bulan November 2024.

Baca Juga : Janji Pasangan AMAN agar Warga Makassar Tidak Terdampak Krisis Air Tiap Tahun

“Jadi sampaikan memang maki, Pak Rudal akan dengarkan dan akan menjadi programnya kedepan,” ucap Irwan Djafar.

Sejumlah warga menyampaikan pandangan dan keluhan, diantaranya terkait dengan drainase, Jalan di Blok M yang ruzak dan UGD Puskesmas hanya melakukan pelayanan sampai jam 12 malam, minta dilakukan pelayanan hingga 24 jam.

Rusdin Abdullah menyampaikan terkait dengan drainase yang banyak yang sudah tersumbat dan hingga mengakibatkan banjir, Insya Allah jika diberi amanah akan memberikan Solusi terbaik

Baca Juga : Ini Alasan Paslon AMAN Kenakan Kaos Hatake Kakashi Saat Pengambilan Nomor Urut

“Pelayanan Puskesmas hanya sampai jam 12 malam ini akan menjadi perhatian saya kedepan bagaiman melayani Warga 24 Jam,” tegas Rudal sapaan akrab Rusdin Abdullah.

Rusdin Abdullah juga menyapaikan jika diamanahkan memimpin kota Makassar akan mengerakkan semangat gotong royong dalam membangun lingkungan yang bersih dan sehat.

“Semangat gotong royong di masyarakat mulai kurang, itu akan kita bangun kembali, misalnya dalam hal kebersihan bagaimana kita kerja bakti bersama secara gotong royong, saya akan hadir ditengah tengah masyarakat bersama warga dalam setiap pekan di setiap kelurahan. Kebersihan itu penting ada lagi dalam agama jelas kebersihan bagian dari pada iman. Kalau lingkungan kita bersih, juga akan tercipta lingkungan yang sehat,” ucap Rudal

Baca Juga : Punya Program Mumpuni, Pengamat Puji Pasangan AMAN

“Fogging juga akan menjadi program, saya akan fogging 1 kali sebulan dalam setiap kecamatan, ini bagaimana kita mencegah penyakit. Jangan hanya penindakan, pengecahan itu penting agar masyarakat kita terhindar dari Penyakit,” jelasnya.

Saat ini warga kota Makassar dibebani iuran sampah sebesar Rp20.000 per rumah tangga dalam sebulan. Pada kesempatan itu Rusdin Abdullah juga menegaskan akan membebaskan warga dari iuran sampah.

“Jika selama ini masyarakat dibebani iuran sampah, baik masyarakat menegah, keatas, kebawah, kaya miskin bayar sampah itu akan saya hapuskan. Jadi ada pemerataan tidak ada lagi bayar sampah. Program saya salah satu masyarakat bebas iuran sampah warga kota Makassar,” tegas Rudal yang disambut tepuk tangan oleh warga.

Baca Juga : Diantar 4 Partai Pengusung, Seto-Rezki Jadi Pendaftar Pertama di KPU Makassar

Dihadapan warga ia mengatakan akan yang telah disampaikan itu komitmenya kedepan jika diamanahan menjadi Wali Kota Makassar.

“Mohon Dukungan dan Dldoata semua, apa yang saya sampaikan disini itulah komitmen saya jika diamankan jadi Walikota Makassar,” ujar Rudal.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...