Logo Sulselsatu

Rudal Ingatkan Tim Pemenangannya di 15 Kecamatan Jaga Kekompakan dan Tak Jelekkan Lawan

Asrul
Asrul

Minggu, 02 Juni 2024 11:21

Bakal calon Wali Kota Makassar Rusdin Abdullah. Ist
Bakal calon Wali Kota Makassar Rusdin Abdullah. Ist

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bakal Calon Wali Kota Makassar, Rusdin Abdullah melakukan konsolidasi Tim pemenangan di Hotel Grand Asia, Makassar.

Ratusan Tim pemenangan Rusdin Abdullah dari 15 Koordinator Kecamatan dan Ratusan Koordinator kelurahan hadir.

Rudal sapaan Akrab Rusdin Abdullah dihadapan relawan memberi pesan dan membakar semangat timnya dalam berjuang bersama barisannya pada pemilihan Wali Kota Makassar mendatang.

Baca Juga : Rudal Mundur di Kontestasi Pilwalkot Makassar, Tiket NasDem Milik Siapa?

“Konsolidasi ini menjadi bekal, sehingga target kita nantinya akan tercapai. Maksimalkan Tim dalam bekerja. Saya tidak ada apa apanya tanpa dukungta, itulah fungsi elemen elemen berkumpul, berjuang bersama menjadikan kita Wali Kota Makassar,” harap Rudal.

Rudal meminta timnya semangat berjuang bersama menjaga kekompakan dan penuh keikhlasan.

“Semangatki berjuang. Bantu saya dengan ikhlas, keberhasilan saya keberhasilan kita juga, mari kita berjuang bersama. Perjuangan atas, tengah, bawah harus singkron semuanya. Saya harapkanki semua,” tegas Rudal.

Baca Juga : Rudal “Sayang Makassar” Kalah Sebelum Bertarung di Pilwalkot Makassar

Pada kesempatan itu Rudal juga menitipkan pesan kepada timnya agar tidak menjelek jelekan kandidat lain dalam melakukan sosialisasi.

“Jangan menjelek jelekkan kandidat lain. Karena semua kandidat maju mau melihat kota Makassar ini baik,” pesan Rudal.

Rusdin Abdullah berpeluang diunsung oleh partai NasDem dan juga Partai Amanat Nasional. Terpantau dari beberapa kegiatan ketua NasDem Makassar, Andi Rachamati Dewi dan sejumlah kader NasDem turut hadir bersama Rudal.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video25 April 2025 22:24
VIDEO: Aksi Unjuk Rasa di Jalan A.P. Pettarani Makassar
SULSELSATU.com – Aksi unjuk rasa yang digelar oleh sekelompok demonstran di depan Kantor Disnaker di Jalan A.P. Pettarani, Makassar, Jumat (25/4...
Hukum25 April 2025 22:20
Dirjen AHU Dorong Notaris Sulsel Dukung Transformasi Layanan Digital
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kementerian Hukum tengah mengakselerasi transformasi digital layanan publik, termasuk layanan Administrasi Hukum Umum...
Video25 April 2025 20:38
VIDEO: Kebakaran Bengkel Motor di Dekat Stadion Gelora Mandiri Parepare
SULSELSATU.com – Sebuah bengkel motor terbakar di jalan menuju Stadion Gelora Mandiri pada Jumat sore. Kebakaran yang terjadi secara tiba-tiba itu s...
Ekonomi25 April 2025 20:17
Empat Program OJK Ultima 2.0 yang Baru Diluncurkan
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Pusat Inovasi OJK (OJK Infinity) 2.0 sebagai upaya merespons percepatan pengembangan ekosistem keuangan...