Logo Sulselsatu

Motor Listrik Honda Dekatkan Diri dengan Masyarakat, Pegawai FIF Maros Test Ride Honda EM1 e:

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 19 Juni 2024 12:44

Pegawai FIF Maros test drive Honda EM1 e:. Foto: Istimewa.
Pegawai FIF Maros test drive Honda EM1 e:. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAROSAstra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) menggelar test ride Honda EM1 e: saat edukasi safety riding atau keselamatan berkendara bagi pegawai FIF Maros.

Marketing Manajer Astra Motor Sulselbar Kresna Murti menuturkan, test ride tersebut bertujuan untuk mendekatkan Honda EM e: kepada masyarakat.

“Kami senantiasa mendekatkan Honda Jagoanku kepada masyarakat yang ingin memiliki sepeda motor Honda EM1 e: yang merupakan sepeda motor ramah lingkungan di Indonesia,” ucap Kresna.

Baca Juga : Mudik Bersama AHM Berangkatkan 2.572 Konsumen Setia Honda ke Kampung Halaman

Memasuki era elektrifikasi, Honda EM1 e: menghadirkan desain modern dan compact yang memperhatikan kenyamanan penggunanya seperti material bahan berkualitas tinggi.

Honda EM1 e: dilengkapi digital panel meter, dek kaki luas, penyimpanan di bawah jok, soket pengisi daya USB, hingga pijakan kaki yang nyaman untuk pembonceng.

Tak hanya itu, inovasi utama pada produk ini terletak pada kemudahan opsi pengisian daya baterai yang dapat dilakukan secara langsung dengan off-board charger.

Baca Juga : Lebaran Nusantara Honda 2025 Apresiasi Konsumen Loyal Melalui Service Visit Spesial

Baterai juga dapat ditukar melalui fasilitas penukaran baterai, sehingga pengguna dapat memilih pola pengisian daya sesuai dengan aktivitas keseharian yang dimiliki.

Honda EM1 e: merupakan hasil karya anak bangsa yang diproduksi langsung di pabrik AHM yang berada di Pegangsaan, Jakarta Utara.

Sejarah panjang pengalaman AHM menghadirkan sepeda motor berkualitas tinggi di Indonesia dipadukan dengan jaringan purna jual terluas di Indonesia, memperkuat komitmen kualitas terbaik dan durabilitas tinggi sepeda motor listrik Honda di Tanah Air.

Baca Juga : Ramadan Honda Bikers Jilid 2 Berbagi ke Panti Asuhan

Sebelum sesi test drive, Asmo Sulsel juga edukasi keselamatan berkendara kepada pegawai FIF Maros. Hal ini menjadi salah satu bentuk komitmen dan konsistensi Asmo Sulsel dalam menanamkan kedisiplinan berlalu lintas kepada pekerja atau karyawan.

Dalam kegiatan tersebut, Instruktur Safety Riding Asmo Sulsel Wanny memberikan tips berkendara Cari_Aman.

Menurutnya, edukasi safety riding menjadi salah satu hal krusial untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan berkendara sekaligus menekan potensi kecelakaan.

Baca Juga : Asmo Sulsel Bersama Bikers Honda Makassar Ramaikan Ajang GP HUB Goes To Makassar

“Apalagi para pekerja atau karyawan ini tentu mempunyai mobilitas dan aktivitas yang cukup tinggi setiap harinya dengan sepeda motor. Maka, penguatan kemampuan dalam keselamatan berkendara harus terus dilakukan,” ucap Wanny.

Wanny juga berharap, edukasi safety riding yang digelar Astra Motor Sulsel dapat menjadi bekal bagi para karyawan untuk menerapkan safety riding selama berkendara di jalan raya.

“Kesadaran kolektif terkait safety riding harus terus dibangun guna menumbuhkan Generasi #Cari_Aman. Para karyawan ini juga harus mendapatkan bekal kompetensi dan keterampilan yang teruji,” ucap Wanny.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar06 April 2025 23:02
Gubernur Andi Sudirman Dukung Penuh Pembangunan Gedung SDM Muhammadiyah Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, menghadiri acara Pencanangan Pembangunan Gedung Pengembangan Sumber Da...
Metropolitan06 April 2025 22:26
Segera Daftar, PORDI dan Higgs Games Bakal Gelar Open Tournament Domino Makassar 2025, Catat Tanggalnya
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Baru-baru ini, Pengurus Besar Perkumpulan Olahraga Domino Indonesia (PB PORDI) dan platform permainan terkenal global...
Sulsel06 April 2025 22:20
Pertama Kali ke Sidrap, Menag Nasaruddin Umar Puji Kepekaan Sosial Warga
SULSELSATU.com, SIDRAP – Menteri Agama Republik Indonesia melakukan kunjungan silaturahmi ke Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) atas undangan ...
News06 April 2025 22:14
Ashabul Kahfi Desak Pemerintah Tindak Tegas 1.536 Perusahaan yang Telat Bayar THR
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Ashabul Kahfi, menyatakan keprihatinannya atas lap...