Logo Sulselsatu

Sisa Empat Hari Lagi, Beli Mobil di Toyota Expo Bisa Dapat Potongan Angsuran dan DP Murah

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 19 Juni 2024 14:27

Toyota Expo by Kalla Toyota di TSM Makassar. Foto: Istimewa.
Toyota Expo by Kalla Toyota di TSM Makassar. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pameran otomotif Toyota Expo by Kalla Toyota tersisa empat hari lagi sampai 23 Juni 2024 di Trans Studio Mall (TSM) Makassar.

Marketing General Manager Kalla Toyota Suliadin mengatakan, selama pameran, pengunjung akan mendapatkan berbagai penawaran menarik untuk pembelian kendaraan.

“Ada cicilan mulai dari Rp3 jutaan per bulan, ekstra diskon tukar tambah hingga Rp5 juta, cicilan tanpa bunga hingga 1 tahun,” kata Suliadin.

Baca Juga : Toyota Rangga Bakal Gelar Pesta di Mal Ratu Indah, Tampilkan Tiga Konsep Berbeda

Selanjutnya, Kalla Toyota juga menyiapkan DP mulai dari Rp10 jutaan, gratis asuransi 2 tahun, gratis servis 3 tahun atau servis ke-7, dan bebas cicilan hingga 2 kali.

Bagi pengunjung yang beruntung, Kalla Toyota menyediakan Doorprize spesial satu unit Toyota Rangga, Genio Easton X1, dan United MX-1200 yang akan diundi pada saat event launching Toyota Rangga yang akan diselenggarakan pada periode Q4 (Quartal Empat) 2024.

Selain hadiah tersebut, terdapat juga grand prize satu unit Toyota Agya, United MX-1200 dan Macbook yang akan diundi di bulan Oktober bagi pelanggan beruntung yang melakukan pembelian kendaraan periode Mei-September 2024.

Baca Juga : Premium Car Kalla Toyota Promo Akhir Tahun, Special Rate Mulai 2 Persen

Selain berbagai hadiah menarik, event ini juga turut menghadirkan berbagai penawaran yang sayang untuk dilewatkan mulai dari kredit kendaraan baru hingga paket servis yang terjangkau.

Pada Juni ini, Kalla Toyota menghadirkan program T Care dengan berbagai keuntungan yang tidak kalah menarik bagi pelanggan yang membeli kendaraan Toyota.

Melalui program ini, pelanggan yang membeli kendaraan Toyota dapat memperoleh gratis jasa perawatan kendaraan selama tiga tahun, dan bagi pelanggan yang membeli kendaraan yang tidak termasuk dalam kategori LCGC, konsumen juga akan memperoleh gratis spare parts selama tiga tahun.

Baca Juga : Salah Satu Daerah Potensial Penyaluran Pembiayaan, Mandiri Utama Finance Gelar MUF Auto Fest 2024 di Makassar

Bagi pembelian kendaraan LCGC, konsumen juga dapat membeli paket hemat suku cadang senilai dua jutaan melalui program T.Care Lite+ sampai 3 tahun.

Paket ini menawarkan promo paket suku cadang dari servis kedua sampai dengan service ketujuh dengan potongan hingga 25 persen. Selain itu, Kalla Toyota juga menghadirkan program Jagoan Servis untuk para pemilik kendaraan Toyota.

Program ini menawarkan paket pengecekan 7 titik hanya dengan membayar Rp460 ribu rupiah dengan bonus brake cleaner dan engine flush (khusus agya dan calya), diskon jasa 20 persen, dan gratis oli 2 liter untuk Toyota Agya, Avanza, Calya, Fortuner, Hilux, Innova, Raize, Rush, Sienta, Veloz & Yaris.

Baca Juga : Energi Matahari Hari Ini, Mencerahkan Masa Depan

“Khusus untuk event kali ini, kami membuka klinik konsultasi kendaraan, gratis check up kendaraan, gratis check upa c mobil, dan gratis 2 liter oli TMO,” ujar Mifta Farid S Putra selaku Customer First Manager.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Aneka16 Oktober 2024 20:24
BYD Haka Auto Tawarkan Dua Pilihan Solusi Charging Bagi Konsumen
Mendukung transisi kendaraan listrik di Indonesia, setiap dealer BYD Haka Auto menyediakan dua pilihan solusi home charging yang fleksibel bagi konsum...
Video16 Oktober 2024 20:16
VIDEO: Korban Penipuan Rp 4,5 Miliar Minta Klarifikasi Ahmad Sahroni Terkait Pencatutan Namanya
SULSELSATU.com – Korban penipuan meminta klarifikasi kepada Anggota DPR RI, Ahmad Sahroni, terkait pencatutan namanya dalam kasus penipuan. Citr...
Nasional16 Oktober 2024 20:14
Delegasi Misi Bisnis Spanyol Kunjungi Pelabuhan Balikpapan dan KKT, Jajaki Peluang Investasi
PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 Balikpapan mendapat kunjungan Delegasi Misi Bisnis dari Spanyol yang dipimpin oleh Duta Besar RI untuk Spa...
Pendidikan16 Oktober 2024 19:21
Indosat Fasilitasi Laboratorium Bagi Mahasiswa Unhas Kembangkan Kemampuan di Bidang Teknologi
Indosat adalah menyediakan fasilitas laboratorium teknologi bagi mahasiswa untuk meningkatkan kemampuan....