Logo Sulselsatu

TP PKK Sulsel Bersama TP PKK Kota Makassar Tingkatkan Intervensi Stunting di Posyandu

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 25 Juni 2024 21:01

Ketua TP PKK Kota Makassar Indira Yusuf Ismail. Foto: Istimewa.
Ketua TP PKK Kota Makassar Indira Yusuf Ismail. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua TP PKK Kota Makassar Indira Yusuf Ismail mendampingi Pj Ketua TP PKK Provinsi Sulawesi Selatan Ninuk Triyanti Zudan dalam kunjungan peninjauan ke Posyandu Teratai.

Posyandu tersebut berlokasi di Kelurahan Tello Baru, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar, Senin (24/6/2024).

Kunjungan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya nasional untuk menekan angka stunting di Sulawesi Selatan, khususnya di Kota Makassar.

Baca Juga : 300 Anak di Kabupaten Gowa Meriahkan HUT ke-355 Sulsel dengan Ikut Gerakan Gemar Makan Telur

Indira bersama Ninuk memantau berbagai aktivitas pelayanan kesehatan ibu dan anak yang dilakukan di Posyandu Teratai.

Mereka juga berdialog dengan para kader posyandu serta masyarakat setempat untuk mendengarkan langsung berbagai permasalahan dan kebutuhan terkait pencegahan dan penanganan stunting.

Pj Ketua TP PKK Provinsi Sulsel mengapresiasi kinerja kader posyandu yang aktif memberikan edukasi dan layanan kesehatan kepada masyarakat. Bahkan tingkat partisipasi masyarakat di posyandu mencapai 80 hingga 90 persen.

Baca Juga : Indira Yusuf Ismail Bawa Layanan Kesehatan ke Ruang Publik, Dorong Inovasi Pelayanan Sosial

“Terima kasih atas inisiatif luar biasa. Semua kerja keras kita nanti bisa optimal sekaligus harapan kita stunting di Sulsel turun drastis atau bisa jadi nol,” ungkap Ninuk.

Sementara itu, Indira menyatakan bahwa posyandu memiliki peran vital dalam pencegahan stunting dan pihaknya berkomitmen untuk terus mendukung berbagai program yang dapat menurunkan angka stunting.

“Kami selalu mengintervensi agar stunting yang ada di sini bisa nol. Kami akan terus memperkuat kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah provinsi, untuk memastikan bahwa anak-anak di Kota Makassar mendapatkan gizi yang cukup dan tumbuh kembang yang optimal,” katanya.

Baca Juga : Memenuhi Asupan Protein, Meningkatkan Gizi Masyarakat

Indira berharap, melalui kunjungan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya gizi seimbang dan pemberian layanan kesehatan yang memadai bagi ibu hamil dan balita.

“Semoga dari kunjungan Ibu Gubernur dapat meningkatkan motivasi para kader posyandu dan masyarakat untuk lebih aktif dalam mendukung program-program pemerintah dalam mengatasi stunting, juga untuk memastikan generasi kita mendatang tumbuh sehat dan cerdas,” pungkasnya.

Pada kesempatan itu, Indira bersama Ninuk juga menyerahkan bantuan paket stunting sebagai bentuk intervensi agar keluarga menjaga asupan gizi supaya anak tidak mengalami penurunan berat badan.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video16 Oktober 2024 23:49
VIDEO: Presiden Ungkap Alasan Pemberhentian Kepala BIN, Jokowi: Atas Permintaan Pak Prabowo
SULSELSATU.com – Presiden Joko Widodo mengungkapkan alasan pemberhentian Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan. Jokowi mengatakan pem...
Adventorial16 Oktober 2024 22:37
Kakanwil Kemenkumham Sulsel Ajak Jajarannya Terapkan Nilai PASTI dan BerAKHLAK
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Taufiqurrakhman, mengadakan arahan kepada seluruh j...
Politik16 Oktober 2024 22:19
Fatmawati Rusdi Dikenal Peduli Isu Perempuan dan Kelompok Rentan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Fatmawati Rusdi dinilai sebagai sosok yang sangat concern dengan isu perempuan. Menurut Sekretaris Forum Alumni HMI W...
Video16 Oktober 2024 21:56
VIDEO: Pendaki Alami Insiden di Gunung Gandang Dewata Berhasil Dievakuasi
SULSELSATU.com – Pendaki yang mengalami trouble saat perjalanan turun gunung berhasil dievakuasi. Kejadian ini terjadi di Gunung Gandang Dewata,...