Logo Sulselsatu

Dua Crosser Astra Honda Optimis Raih Poin di MXGP Lombok

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Sabtu, 06 Juli 2024 10:45

Crosser binaan Astra Honda. Foto: Istimewa.
Crosser binaan Astra Honda. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, JAKARTA – Ajang Kejuaraan Motocross Dunia, FIM Motocross World Championship (MXGP) 2024 akan kembali digelar pada akhir pekan ini di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Bertempat di sirkuit Selaparang, Mataram, dua crosser binaan Astra Honda Motor (AHM) Delvintor Alfarizi dan Arsenio Algifari siap kembali tampil dan menyuguhkan performa terbaiknya Bersama CRF250R.

MXGP Lombok yang akan dilaksanakan pada 7 Juli 2024 merupakan seri lanjutan di Indonesia setelah sebelumnya digelar di sirkuit yang sama pada 30 Juni 2024.

Baca Juga : Asmo Sulsel Hadirkan Promo Spesial Kartini Day untuk Scoopy Totally Unique

Menghadapi crosser terbaik dari berbagai belahan dunia pada kelas MX2 di ajang ini, Delvintor dan Arsenio siap untuk kembali berburu poin.

Sebelumnya Delvintor yang merupakan pebalap regular bersama dengan JM Racing Astra Honda berhasil meraih 8 point setelah finish di posisi 19 dan 15 pada putaran pertama dan kedua, sekaligus menjadi poin perdananya pada tahun ini.

Sedangkan Arsenio yang turun sebagai wildcard bersama Astra Honda Racing Team juga berhasil tampil cukup baik dengan finish di posisi 20 pada race pertama dan posisi 18 di race kedua.

Baca Juga : Asmo Sulsel Bagi Tips Merawat Sepeda Motor Pasca Mudik Agar Tetap Prima

“Saya berharap pada putaran MXGP berikutnya di Lombok, saya dapat melanjutkan perkembangan bagus pencapaian di balapan minggu lalu. Dengan persiapan teknis yang lebih baik berbekal catatan di balapan sebelumnya, saya optimis bisa tampil semakin baik lagi,” ujar Delvintor.

Senada dengan Delvintor, Arsenio juga bertekad untuk memanfaatkan pengalaman pada putaran sebelumnya untuk kembali meraih hasil yang positif.

“Kesempatan kedua di MXGP Indonesia ini tentu akan saya manfaatkan sebaik-baiknya. Banyak pelajaran yang saya dapatkan Minggu lalu, semoga saya bisa raih hasil yang lebih baik dari Minggu lalu,” ujar Arsenio.

Baca Juga : Lawan Trek Ekstrem, CRF Tetap Melesat Raih Podium di Kejurnas Motocross Wonosobo

Qualifying Race MXGP Lombok berlangsung pada Sabtu (6/7/2024) pukul 15:25 WITA. Dua balapan Delvintor dan Arsenio pada kelas MX2 akan digelar Minggu (7/7/2024) dimulai pukul 12:15 WITA dan 15:10 WITA.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum22 April 2025 22:28
Tingkatkan Kesadaran Hukum Sejak Dini, Kemenkum Sulsel Beri Penyuluhan di SMPN 48 Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum) Sulawesi Selatan kembali menjalankan program penyuluhan hukum di l...
OPD22 April 2025 21:57
Kapolda Sulsel Lakukan Kunjungan Perdana ke DPRD, Bahas Sinergi Keamanan dan Pelayanan Publik
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan, Irjen Pol Rusdi Hartono, melakukan kunjungan resmi perdananya ke Kan...
Pendidikan22 April 2025 21:26
Perkuat Internasionalisasi, Unismuh Gandeng Universiti Muhammadiyah Malaysia untuk Penulisan Jurnal Internasional
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Universiti Muhammadiyah Malaysia (UMAM) terus memperluas kontribusinya dalam penguatan kapasitas akademik calon mahasiswa...
Video22 April 2025 20:31
VIDEO: Pembegalan di Jalan Anuang Makassar, Pelaku Gasak Uang Ratusan Juta dari Korban
SULSELSATU.com, Makassar — Aksi pembegalan terjadi di Jalan Anuang, Makassar, pada Senin (21/4). Seorang pria menjadi korban saat hendak masuk ke ru...