Logo Sulselsatu

PKK Kecamatan Somba Opu Perkenalkan Inovasi e-Dasawisma dan PKK Berkobar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 08 Juli 2024 21:07

Tim Penggerak PKK Kecamatan Sombaopu perkenalkan inovasi e-Dasawisma kepada tim SMEP PKK Kabupaten Gowa. Foto: Istimewa.
Tim Penggerak PKK Kecamatan Sombaopu perkenalkan inovasi e-Dasawisma kepada tim SMEP PKK Kabupaten Gowa. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, GOWA – Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Somba Opu Nurul Hasanah memaparkan inovasi e-Dasawisma dan PKK Berkobar kepada Tim Supervisi Monitoring dan Evaluasi Pelaporan (SMEP) PKK Kabupaten Gowa yang berlangsung, di Halaman Kantor Lurah Batangkaluku, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, Senin (8/7/2024).

Ia menjelaskan, inovasi e-Dasawisma ini berawal dari masih seringnya terjadi ketidaksinkronisasian data antara Puskesmas, BKKBN dan data Dasawisma.

Untuk itu, pihaknya berinisiatif berkolaborasi dengan pihak terkait yaitu UPT PP dan KB Kecamatan Somba Opu serta dua Puskesmas di wilayah Kecamatan Somba Opu untuk membuat akses di mana kami dengan mudah saling melakukan sinkronisasi data melalui e-Dasawisma.

Baca Juga : Pemkab Gowa Mulai Bentuk Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih

“e-Dasawisma ini menggunakan sistem barcode yang berisi seluruh data anggota keluarga yang diinput dari hasil pendataan Dasawisma dalam bentuk word sehingga kita tidak perlu setiap tahunnya mengulang format jika ada perubahan data pada satu keluarga,” jelasnya.

Tak hanya itu, lanjut Nurul, Ketua Dasawisma dengan mudah memantau terjadinya perubahan data, dan melaporkan ke Admin untuk dilakukan perubahan data.

File data yang telah di input sangat mudah diakses oleh lintas sektor hanya dengan melalui scan barcode yang kami kirimkan.

Baca Juga : Wabup Darmawangsyah Minta Pemuda Jadi Ujung Tombak Pembangunan di Gowa

“Jadi melalui scan barcode yang telah kami kirimkan, mereka sudah bisa melihat data yang mereka butuhkan tanpa harus menunggu laporan. Inovasi ini kami lakukan untuk satu kelompok Dasawisma yakni di kelurahan Batangkaluku namun data yang ditampilkan masih dalam bentuk pdf,” tuturnya.

Selain itu, program unggulan lain TP PKK Kecamatan Somba Opu yakni program PKK berkorbar atau PKK Berantas Narkoba Pada Remaja.

“Program ini merupakan salah satu program unggulan yang dilaksanakan oleh TP PKK Kecamatan Somba Opu berkolaborasi dengan TNI dan Polri melalui MoU,” ungkapnya.

Baca Juga : Wabup Gowa Dorong Penguatan Pendidikan Al-Qur’an Usia Dini di Bontonompo Selatan

Program PKK Berkobar ini mulai dilaksanakan pada bulan Juni 2024 karena melihat kasus-kasus narkoba pada remaja yang semakin meningkat.

“Program ini sebagai upaya mencegah meningkatnya jumlah kasus narkoba melalui sosialisasi ke sekolah maupun lingkungan tempat anak remaja berkumpul. Kami PKK bersama TNI dan Polri memberi pemahaman kepada mereka akan bahaya dan dampak dari narkoba dan sebagai peserta sosialisasi mereka akan diberikan sertifikat yang ditandatangani oleh ketiga pihak,” katanya.

Sementara Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Gowa Musaddiyah Rauf mengatakan, kegiatan SMEP ini adalah bagian dari upaya memberikan umpan balik dan pembinaan ke tim penggerak PKK tingkat kecamatan dan desa atau kelurahan.

Baca Juga : Wabup Gowa Resmi Tutup Bimbingan Manasik Haji KBIH Syekh Yusuf

“Supervisi monitoring evaluasi dan pelaporan adalah bagian yang tak terpisahkan untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan program. Melalui kegiatan ini kita dapat menilai sejauh mana pencapaian target dan sasaran yang telah ditetapkan mengidentifikasi kendala dan tantangan yang dihadapi, serta mencari solusi yang tepat untuk perbaikan di masa mendatang,” katanya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel23 April 2025 08:14
Hadiri HLM Ekonomi Sulsel, Wali Kota Parepare Tasming Hamid Komitmen Dorong Iklim Investasi yang Kondusif
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menghadiri High Level Meeting (HLM) bertajuk Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi Sulsel...
Hukum22 April 2025 22:28
Tingkatkan Kesadaran Hukum Sejak Dini, Kemenkum Sulsel Beri Penyuluhan di SMPN 48 Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum) Sulawesi Selatan kembali menjalankan program penyuluhan hukum di l...
OPD22 April 2025 21:57
Kapolda Sulsel Lakukan Kunjungan Perdana ke DPRD, Bahas Sinergi Keamanan dan Pelayanan Publik
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan, Irjen Pol Rusdi Hartono, melakukan kunjungan resmi perdananya ke Kan...
Pendidikan22 April 2025 21:26
Perkuat Internasionalisasi, Unismuh Gandeng Universiti Muhammadiyah Malaysia untuk Penulisan Jurnal Internasional
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Universiti Muhammadiyah Malaysia (UMAM) terus memperluas kontribusinya dalam penguatan kapasitas akademik calon mahasiswa...