Logo Sulselsatu

UNM Jalin Kerjasama Pengembangan Seni Budaya dengan ISI Padangpanjang

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Selasa, 09 Juli 2024 20:50

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang mengunjungi Universitas Negeri Makassar (UNM) dalam rangka menjalin kerjasama. Selasa (9/7/2024)

Kerja sama tersebut ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman MoU yang di lakukan Rektor UNM Prof Karta Jayadi. M.Sn dan Rektor ISI Padangpanjang Dr. Febri Yulika, S.Ag.,M.Hum

Rektor ISI Padangpanjang Dr. Febri Yulika, usai penandatanganan MoU merasa bangga atas kerja sama ini, menurutnya, Kerjasama dengan UNM bisa menjadi pengayom dan mampu bersinergi dalam pengembangan riset dan pengembangan SDM.

Baca Juga : Sosialisasi Pelaksanaan PDLN, Rektor UNM Tekankan Lebih Selektif Berdasarkan Urgensi dan Kebutuhan

“Kami butuh pergurun tinggi untuk mengayomi bisa bersinergi, selain itu sama Romantisme budaya dalam cerita Hayati dan Zainunddin menjadi titik temu dalam kultur budaya, kerja sama ini juga saling memperkuat kultur, riset dan peningkatan SDM” ungkapnya.

Senada dengan Febri Yulika, Prof Kerta Jayadi menuturkan kerja sama bertujuan untuk berbagi dan berkolaborasi dalam pengembangan institusi.

“Kami di UNM sangat bangga, bagaimana kolaborasi secara kratif dan produktif, bisa terjalin yang bisa nanti kita kerjasamakan, dan mampu memenuhi IKU 6,” ungkapnya.

Baca Juga : VIDEO: Penampakan Fasilitas Kampus UNM Rusak Akibat Bentrokan

Ia mengatakan kedepan kerjasama ini bisa diimplementasikan dalam berbagai bidang keilmuan dan riset.

“Kerja sama ini bisa kita implememntasikan dalam berbagai bidang keilmuan seperti kesejarahan, sosiologi, kebudayaan, indutri bisnis kreatif yang kontennya tentang budaya,” jelasnya.

Lebih lanjut ia menekankan agar kesepakatan kerja sama tersebut bisa segera diimplementasikan, sehingga masing-masing institusi yang terlibat mendapatkan manfaat untuk mendukung kemajuan pendidikan yang digelar.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...