Logo Sulselsatu

Menkumham Buka Rangkaian Peringatan Hari Pengayoman ke-79

Asrul
Asrul

Senin, 15 Juli 2024 18:04

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JAKARTA – Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Prof. Yasonna H. Laoly, Senin (15/07), secara resmi membuka Rangkaian Peringatan Hari Pengayoman ke 79 Tahun 2024.

Kegiatan diawali dengan pelaksanaan doa bersama Kemenkumham untuk negeri yang dipimpin oleh lima pemuka agama, yaitu Islam, Kristen, Katolik, Budha, serta Hindu, dan diikuti oleh seluruh pimpinan dan pegawai di lingkungan Kemenkumham.

Kakanwil Kemenkumham Sulsel Liberti Sitinjak beserta Jajaran mengikuti Kegiatan via virtual di tempat masing – masing

Baca Juga : Kanwil Kemenkumham Sulsel Siap Sukseskan Pilkada Serentak 2024 di TPS Khusus Lapas-Rutan

Yasonna berharap di usia yang ke – 79 Tahun ini Kemenkumham menjadi institusi yang besar dengan berbagai prestasi yang membaggakan sehingga bisa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat

Yasonna melanjutkan, Peringatan Hari Pengayoman mengambil tema “Mengabdi Untuk Negeri Menuju Indonesia Emas 2045”. Dengan tema tersebut seluruh Insan Pengayoman menjadikan Hari Pengayoman sebagai momen introspeksi diri, menerapkan resolusi dan berperan aktif dalam membangun institusi di masa mendatang dalam menyonsong Indonesia Emas.

Yasonna juga mengungkapkan Pentingnya peran seluruh Insan pengayoman dalam mendukung kegiatan Hari Pengayoman Ke-79 tahun 2024.

Baca Juga : Kanwil Kemenkumham Sulsel Tingkatkan Layanan E-Paspor dan Awasi WNA Jelang Pilkada 2024

“ini menjadi momentum untuk meningkatkan semangat pelayanan dan pengabdian kepada negara. Dimana seluruh Jajaran Kemenkumham agar dapat mempersiapkan diri dengan mengupgrade kemampuan untuk menghadapi persaingan global dan terus berinovasi,” ujar Menkumham

Rangkaian Peringatan Hari Pengayoman Tahun 2024 akan diisi dengan berbagai kegiatan seperti bakti sosial, layanan publik, kegiatan olahraga, dan lainnya mulai tanggal 15 Juli hingga puncaknya nanti di tanggal 19 Agustus.

Kakanwil Sulsel Liberti Sitinjak berharap Jajarannya Untuk terus mendukung rangkaian peringatan hari pengayoman 2024 dan memberikan Kontribusi positif bagi kemajuan Kemenkumham.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...