Logo Sulselsatu

Danny Harap Bisa Maju Pilgub Sulsel Bersama PKS

Asrul
Asrul

Senin, 22 Juli 2024 21:55

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto terus menunjukkan keseriusannya maju di kontestasi lima tahunan Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan (Pilgub Sulsel) 2024.

Setelah mendapatkan surat rekomendasi dari DPP PDIP dan PPP, dirinya terus membangun komunikasi politik dengan berbagai partai. Ini dilakukan untuk mencukupkan koalisi.

Salah satunya dengan mengikuti fit and proper tes di Pantai Keadilan Sejahtera (PKS) yang saat ini memiliki tujuh kursi di DPRD Sulsel.

Baca Juga : KPU Sulsel Gelar Pleno Penetapan Andalan Hati Sebagai Gubernur dan Wagub Terpilih

Saat ini, dirinya baru mengantongi 14 kursi dari usungan PDIP dan PPP. Masih butuh tiga kursi sebagai syarat pencalonan di Pilgub Sulsel 2024.

Usai menjalani fit and proper tes, ia merasa terhormat bisa berinteraksi secara politik dan menggali pikiran dalam perhelatan kontestasi Pilgub Sulsel.

“Tadi pertanyaan-pertanyaan itu sangat dalam, dan saya kira mampu mengeksplorasi apa yang menjadi pikiran kami untuk masa depan Sulsel,” kata Danny Pomanto saat diwawancarai usai menjalani fit and proper tes di Hotel Swiss Bell Panakukang, Senin (22/7/2024).

Baca Juga : MK Tolak Gugatan Pilgub Sulsel, Jubir Andalan Hati Ajak Semua Pihak Bersatu

Secara garis besar, lanjut Danny Pomanto, baik dirinya maupun PKS sama-sama berkomitmen untuk memajukan Sulsel. Termasuk menggali potensi yang dirinya miliki untuk kemajuan Sulsel ke depan.

“Saya kira komitmennya itu di semangat yang sama untuk memajukan Sulsel. Saya kira PKS punya tekad bahwa keberadaan PKS di Sulsel memberi dampak bagi kemajuan Sulsel,” ujarnya.

“Kami juga begitu, untuk apa kami maju kalau bikin Sulsel mundur. Makanya saya bilang jangan biarkan Sulsel mundur. Semangat itu yang sama, komitmennya di situ,” tambah Danny Pomanto.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel15 April 2025 10:20
Gurita Beku Bantaeng Berhasil Tembus Pasar Mexico untuk Pertama Kalinya
SULSELSATU.com, BANTAENG – Komoditas asal Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali berhasil menembus pasar global. Senin (14/4) sebanyak 22 ton gurita ...
Sulsel15 April 2025 10:07
Bupati Gowa Hadiri Pembukaan STQH Ke-XXIII, Harapkan Peserta Tampil Maksimal
Bupati Gowa Sitti Husniah Talenrang menghadiri langsung pembukaan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Musabaqah Hadist (STQH) XXIII Tingkat Sulsel yang dig...
Sulsel15 April 2025 09:53
Jelang Kongres, AFK Barru Terima Calon Nahkoda Baru
SULSELSATU.com, BARRU – Panitia kongres Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Barru menerima calon nahkoda baru dalam periode 2025-2029 di Sekretariat...
Sulsel15 April 2025 08:17
Apel Kesiapsiagaan Satpol PP dan Satlinmas di Wajo, TSM Dorong Penguatan Stabilitas Sosial Daerah
SULSELSATU.com, WAJO – Walid Kota Parepare, Tasming Hamid, turut hadir dalam Apel Gelar Pasukan Kesiapsiagaan Nasional Satuan Polisi Pamong Pr...