Logo Sulselsatu

Dihadiri 12 Negara, Pemkot Makassar Tawarkan Tiga Proyek Strategis di MIF 2024

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Rabu, 24 Juli 2024 12:48

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar akan menyelenggarakan Makassar Investment Forum atau MIF pada tanggal (25/7/2024) di Hotel The Rinra.

MIF ini akan di rangakaikan dengan fertival terbesar yang ada di Kota Makassar yakni Makassar International Eight Festival and Forum (F8).

Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Makassar, Helmy Budiman mengatakan akan menawarkan berbagi proyek strategis Kota Makassar.

Baca Juga : Danny Pomanto Ajak Investor Asing Berinvestasi di Makassar

“Kita tawarkan 3 proyek strategis ini di hadapan negara-negara yang akan hadir di MIF yang akan dilakukan bersamaan dengan F8,” ucap Helmy.

Helmy menjelaskan bahwa MIF tahun 2024 ini akan dihadiri 12 negara yakni Italia, Belanda, Inggris, Singapura, Polandia, Jepang, Filipina, Australia, Malaysia, Amerika Serikat, Prancis, serta Uni Emirat Arab.

Dalam kesempatan tersebut, Pemkot Makassar akan menawarkan Light Rail Transit (LRT) Metro Kapsul, Ducting Sharing dan Japparate atau pedistrian di area Anjungan Pantai Losari.

Baca Juga : Danny Pomanto Fasilitasi Wali Kota se-Indonesia Bertemu Investor Lewat MIF 2022

Dari ketiga proyek tersebut, metro kapsul merupakan proyek yang paling siap ditawarkan kepada investor asing. “Proyek Metro Kapsul ini telah terdaftar sebagai Investment Project Ready to Offer (IPro) di Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan,” ucap Helmy.

Selain itu, MIF juga akan membahas potensi dan peluang Kota Makassar kedepan dikarenakan Makassar merupakan salah satu kota yang terdekat dari Ibukota Nusantara (IKN).

Sementara itu, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto berharap MIF 2024 dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk menarik minat investor.

“Pemkot Makassar tentu tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini untuk menjajaki kemungkinan menggaet investor bagi sejumlah proyek strategis,” ucap Danny Pomanto.

Dirinya juga mengajak para bupati/wali kota yang hadir dalam MIF untuk memanfaatkan momen ini untuk menawarkan proyek strategis di daerah masing-masing. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video18 Oktober 2024 00:07
VIDEO: Warga Gotong Royong Hadang Maling Minimarket
SULSELSATU.com – Kejadian di Sidomulyo, Lampung Selatan, Rabu (16/10/2024) kemarin. Pelaku menggunakan mobil merk Honda Mobilio warna hitam Nopo...
Video17 Oktober 2024 21:41
VIDEO: Polisi Tindak Mobil PickUp ‘ODOL’ di Makassar
SULSELSATU.com – Satlantas Polrestabes Makassar melanjutkan Operasi Zebra Pallawa 2024 pada Kamis (17/10) siang. Dalam operasi tersebut, sebuah ...
Adventorial17 Oktober 2024 20:29
Staf Khusus Menkumham Apresiasi Kinerja Kanwil Kemenkumham Sulsel dalam Reformasi Birokrasi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan mendapatkan apresiasi tinggi dari Staf Kh...
Video17 Oktober 2024 20:16
VIDEO: DPR RI Setujui Pemberhentian Budi Gunawan, Herindra Diangkat sebagai Kepala BIN
SULSELSATU.com – DPR RI memberikan persetujuan atas pemberhentian Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan. Menyetujui Budi Gunawan diga...