Logo Sulselsatu

Fatmawati Sebut Dukungan PSI Jadi Kekuatan Besar Menuju Pilgub Sulsel

Asrul
Asrul

Rabu, 31 Juli 2024 15:44

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menyerahkan surat dukungan ke pasangan Sudirman-Fatma untuk maju di Pilgub Sulsel. Foto/SS
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menyerahkan surat dukungan ke pasangan Sudirman-Fatma untuk maju di Pilgub Sulsel. Foto/SS

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Umum DPP PSI Kaesang Pangarep telah menyerahkan surat dukungannya kepada calon Gubernur dan wakil Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi di Hotel Claro, Makassar, Selasa (30/7/2024).

Merespon hal itu, Fatmawati menyampaikan meski PSI termasuk partai non parlemen atau tak punya kursi di DPRD Sulsel, namun dukungan dari partai ini diyakini memberikan kekuatan baru bagi pasangan yang dikenal dengan tagline Andalan Hati ini.

“Alhamdulillah kami ini pasangan Andalan Hati mendapatkan rekomendasi dari PSI, tentunya dukungan itu satu kekuatan besar lagi,” kata Fatma kepada wartawan, Rabu (31/7/2024).

Baca Juga : Fatmawati Rusdi Dikenal Peduli Isu Perempuan dan Kelompok Rentan

Sebelumnya, pasangan Sudirman-Fatma telah mendapatkan dukungan dari Partai NasDem dan Demokrat. Bahkan Fatma mengaku telah mendapatkan dukungan pula dari Gerindra.

Dengan tambahan dukungan dari PSI, setidaknya ini bisa menambah amunisi baru untuk memenangkan pasangan tersebut. Pasangan ini bisa menggaet kalangan anak muda.

“Karena kita tahu partai PSI ini identik dengan partai milenial, partainya anak muda, kita tahu sendiri kalau udah anak muda yang bergerak,” kata Fatma.

Baca Juga : Bertemu Azhar Arsyad, Eks Pj Bupati Bone Andi Islamuddin Siap Menangkan DIA

Terkait kemungkinan menambah koalisi dengan parpol lainnya, Fatma mengatakan pihaknya terus berkomunikasi dengan elit-elit parpol. Namun semua keputusan tetap berada di tangan DPP.

“Kami tunggu apa keputusan DPP. Walau DPW sudah memutuskan, tentu keputusan tertinggi ada di DPP,” kata Fatma.

Disinggung soal wacana kotak kosong, Fatma mengaku baik dirinya dan Sudirman sama sekali tidak punya skenario tersebut. Menurutnya, semua kandidat masih punya peluang untuk maju di Pilgub Sulsel.

Baca Juga : 7 Legislator PKB Bone Siapkan Strategi Menangkan DIA di Kampung Sudirman Sulaiman

“Saya rasa baik Andi Sudirman Sulaiman maupun saya tidak punya skenario kotak kosong tersebut. Tapi lalu kemudian, kalau kita melihat dinamika per hari ini masih sangat dinamis,” kata Fatma.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik17 Oktober 2024 10:47
Kabar Baik Bagi Petani, dr MHG Siapkan Asuransi Gagal Panen dan Jamin Kesediaan Benih Pupuk
SULSELSATU.com, BARRU – Sektor pertanian turut mendapat perhatian khusus dari pasangan dokter Ulfah-MHG. Olehnya itu, calon wakil bupati dan wak...
Politik17 Oktober 2024 08:42
Ingin Perubahan, Masyarakat Tamarunang Tumpah Ruah Sambut Amir Uskara
SULSELSATU.com, GOWA – Calon Bupati Gowa nomor urut 1, Amir Uskara, mendapatkan sambutan meriah dari ribuan masyarakat di BTN Griya Asri Sakinah dan...
Video16 Oktober 2024 23:49
VIDEO: Presiden Ungkap Alasan Pemberhentian Kepala BIN, Jokowi: Atas Permintaan Pak Prabowo
SULSELSATU.com – Presiden Joko Widodo mengungkapkan alasan pemberhentian Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan. Jokowi mengatakan pem...
Adventorial16 Oktober 2024 22:37
Kakanwil Kemenkumham Sulsel Ajak Jajarannya Terapkan Nilai PASTI dan BerAKHLAK
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Taufiqurrakhman, mengadakan arahan kepada seluruh j...