Logo Sulselsatu

Kerja Nyata Syaharuddin Alrif Bangun Sidrap, 70 Km Jalan Rusak Sudah Diperbaiki

Asrul
Asrul

Jumat, 02 Agustus 2024 20:33

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARSyaharuddin Alrif membuktikan keseriusannya untuk membangun Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan. Jika orang baru berjanji, Syahar justru sudah memperbaiki sepanjang 70 km jalan rusak di bumi Nene Mallomo.

Terbaru, Jumat (2/8/2024), Syaharuddin Alrif menerjunkan Tim Grader SAR untuk melakukan perbaikan jalan di Kecamatan Anabannae. Jalan ini menghubungkan sejumlah desa di kecamatan tersebut.

Syahar yang juga bakal calon Bupati Sidrap, menyebut, masyarakat Anabannae sudah lama mengeluhkan jalan rusak. Politisi Nasdem ini akhirnya menurunkan timnya untuk mengerasi jalan mulai dari Cipotakari hingga batas Anabannae.

Baca Juga : 5 Hari Jelang Pencoblosan, Jubir SAR-Kanaah Ajak Masyarakat Sidrap Berpilkada Damai Tanpa Hoaks

Syahar mengatakan, pentingnya perbaikan jalan ini untuk kesejahteraan masyarakat. Wakil Ketua DPRD Sulsel itu berpendapat, jalan rusak bisa memicu banyak masalah.

“Kami menyadari betapa pentingnya infrastruktur yang baik untuk mobilitas dan perekonomian masyarakat. Jalan yang buruk bisa menyebabkan berbagai masalah, mulai dari kesulitan transportasi hingga dampak negatif pada perekonomian lokal. Itulah sebabnya kami memprioritaskan perbaikan ini,” kata Syahar dalam keteragan tertulis, Jumat (2/8/2024).

Menurut Syahar, 70 Km jalan yang sudah diperbaiki Tim Grader SAR meliputi 7 kecamatan. Perbaikan dilakukan dengan cara memadatkan material atau perkerasan. Metode ini kerap digunakan sebelum jalan diaspal.

Baca Juga : Syaharuddin Alrif Dorong Desa Cenrana Jadi Ikon Kopi Robusta Sulsel

Adapun wilayah di Kabupaten Sidrap yang tersentuh Tim Grader SAR antara lain, jalan rusak di Kecamatan Pancalutang, Tellulimpoe, Maritengngae dan Kecamatan Watang Pulu.

Kemudian jalan-jalan di Kecamatan Pancarijang, Pituriawa dan Duapitue hingga Kecamatan Anabannae.

“Sudah 70 Km kita perbaiki. Insyaallah tersisa Kecamatan Pitu Riase, Kecamatan Kulo, Kecamatan Baranti dan Kecamatan Watang Sidenreng,” jelas Syahar, yang berpasangan Nurkanaah maju Pilkada Sidrap 2024.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News24 November 2024 22:31
Jaga Ketenangan dan Kedamaian Pilkada, Fatmawati Ikut Hadiri Doa dan Zikir Bersama di Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi, menghadiri zikir dan doa bersama bertajuk “Zikir...
Makassar24 November 2024 19:43
Penyaluran KPR di Sulsel Hingga September 2024 Mencapai Rp27,09 Triliun, Tumbuh 15,58 Persen
Penyaluran Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) di Sulsel hingga posisi September 2024 mencapai Rp27,09 triliun. Angka tersebut tumbuh 15,58 persen dibandin...
News24 November 2024 18:25
Gerakan Awasi TPS, Bawaslu Gandeng SAKA Adhyasta Pemilu
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Memasuki masa tenang pada tahapan pemilihan serentak tahun 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pangka...
Hukum24 November 2024 17:22
Tim Hukum Aurama’ Gerebek Dugaan Politik Uang di SMPN 1 Sungguminasa Gowa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim hukum pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Gowa Amir Uskara-Irmawati (Aurama’) menciduk dugaan politik uang p...