Logo Sulselsatu

Panaskan Mesin, Tim Dozer Siap Sapu Rata Kemenangan Andalan Hati di Pilgub Sulsel

Asrul
Asrul

Kamis, 08 Agustus 2024 11:05

Andi Sudirman bersama Fatmawati kompak hadir pada pembekalan Korkab dan Korcam Team Dozer se-Sulsel. Foto/SS
Andi Sudirman bersama Fatmawati kompak hadir pada pembekalan Korkab dan Korcam Team Dozer se-Sulsel. Foto/SS

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi mendapat support penuh dari Team Dozer.

Tim Dozer merupakan tim yang memenangkan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres pada 24 Februari 2024 lalu.

Tim Dozer mempunyai relawan yang mencapai ratusan ribu orang di Sulsel. Tim Dozer dengan tagline ‘Tradisi Juara’ itu bekerja untuk wilayah Sulsel dan Kalimantan Selatan (Kalsel).

Baca Juga : Jaga Ketenangan dan Kedamaian Pilkada, Fatmawati Ikut Hadiri Doa dan Zikir Bersama di Makassar

Di Sulsel sendiri, Tim Dozer berhasil memenangkan Prabowo-Gibran dengan meraup 3.010.726 juta suara.

Kali ini, Tim Dozer akan kembali ‘bertarung’ di Sulsel untuk memenangkan Andi Sudirman Sulaiman yang berpasangan dengan Fatmawati Rusdi.

Tim Dozer bukan nama baru di pertarungan kontestasi politik. Bahkan, Tim Dozer pada tahun 2018 lalu yang membantu memenangkan pasangan Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman ‘Prof Andalan’. Saat itu, Prof Andalan berhasil meraup 1.867.303 suara.

Baca Juga : Andalan Hati Apresiasi Dukungan Massa di GOR Sudiang, Ajak Jaga Proses Pilkada Damai

Tim Dozer yang dikomandoi oleh Panglima Dozer Rully Rozano serta Predisen Dozer, Ghimoyo sudah masif bergerak dari kabupaten, kecamatan, desa bahkan ke tingkat RT/RW.

Mereka optimis pasangan Andalan Hati akan memenangkan pertarungan di Pilgub Sulsel pada November 2024 mendatang.

Tim Dozer melakukan Training Of Trainer (TOT) di 24 kabupaten/kota di Sulsel (8/8/2024) di Swiss Bell Hotel, Makassar. Setiap relawan akan mempunyai tugas masing-masing. Jadi pergerakannya sudah terstruktur. Sehingga untuk menggaet suara lebih banyak bukan hal yang sulit lagi.

Baca Juga : Panglima Dozer Rully Serukan Warga Pilih Andalan Hati: Sulsel Tak Butuh Pemimpin Coba-coba

Pada kegiatan ini Sudirman kompak hadir bersama Fatmawati, disambut dengan tradisi angngaru sebelum memasuki ruangan acara.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...