Logo Sulselsatu

Jufri Rahman Ditunjuk Jadi Sekda Sulsel

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Jumat, 09 Agustus 2024 20:34

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Beredar kabar, Presiden RI Joko Widodo menunjuk Jufri Rahman, sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Selatan.

Penunjukan ini berdasarkan Surat Keputusan dengan Nomor 97/TPA Tahun 2024 yang menetapkan Jufri Rahman sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Selatan.

“Mengangkat Sdr. Drs. Jufri Rahman, MS. NIP 196609 191986031003, Pembina Utama (IV/e), sebagai: Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, terhitung sejak saat pelantikan dan kepadanya diberikan tunjangan jabatan struktural eselon Ib sesuai peraturan perundang-undangan,”tulis dalam SK pengangkatan tersebut.

Baca Juga : Penyusunan RUU Perkotaan, Jufri Rahman Dorong Solusi Konkret Atasi Banjir dan Kemacetan

SK itu ditetapkan di Jakarta pada tanggul 6 Agustus 2024 ditandatangani oleh Presiden Joko Widodo dan Sekretariat Kabinet Republik Indonesia Deputi Bidang Administrasi Thanon Aria Dewangga

Diketahui Jufri Rahman saat ini menjabat sebagai staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah Kemenpan RB.

Jufri Rahman sebelumnya menjabat sebagai kepala dinas di lingkup pemerintahan provinsi di era Syahrul Yasin Limpo. Ia juga dikenal memiliki track record yang baik dalam berbagai posisi strategis.

Baca Juga : BKP KMB Resmi Dikukuhkan, Jufri Rahman Ajak Masyarakat Bulukumba Bangun Kampung Halaman

Sebelumnya, Pj Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Zudan Arif Fakrulloh melantik Andi Darmawan Bintang sebagai Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Sulsel. di Kantor Gubernur Sulsel, Kamis (1/8/2024), Lalu.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan05 April 2025 16:19
Lonjakan 100% Penumpang di Pelabuhan Makassar, Satlantas All Out Atur Lalin & Bantu Pemudik
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Arus mudik Lebaran 2025 di Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar mengalami lonjakan signifikan. Jumlah penumpang kapal me...
Metropolitan05 April 2025 16:10
Jaga Personel Tetap Fit, Sidokkes Polres Pelabuhan Makassar Cek Kesehatan di Pospam Ketupat 2025
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Kesehatan Polres Pelabuhan Makassar turun langsung ke lapangan untuk memastikan kondisi personel tetap fit selama...
Sulsel05 April 2025 12:58
Raker dan Halal Bi Halal IKA IPM/IRM, Wali Kota Tasming Hamid Harap Lahirkan Gagasan untuk Kemajuan Kota
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid menghadiri sekaligus memberikan sambutan dalam kegiatan Rapat Kerja (Raker) dan Hal...
Berita Utama05 April 2025 12:51
VIDEO: Oknum Polisi Dilabrak Istri Saat Jalan Bareng dengan Wanita Lain, Jadi Sorotan Pengunjung Mall
SULSELSATU.com – Seorang oknum polisi dilabrak istri sahnya saat jalan bareng bersama wanita lain yang diduga pelakor. Kejadian itu di salah sat...