Logo Sulselsatu

Ratusan Hektare Lahan Kopi Dapat Bibit Gratis

Redaksi
Redaksi

Selasa, 03 September 2024 09:28

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (TPH-Bun) Sulawesi Selatan telah menyalurkan bantuan ratusan ribu bibit kopi.

Bantuan tersebut telah berhasil meningkatkan produktivitas 794 hektare (ha) lahan perkebunan kopi yang ada di empat kabupaten yaitu Jeneponto, Maros Bantaeng dan Bulukumba.

“Hingga Agustus 2024 telah disalurkan bibit kopi di Jeneponto 100 ha, di Maros 106 ha, di Bantaeng 388 ha, dan di Bukukumba 200 ha,” beber Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (TPH-Bun) Sulawesi Selatan, Imran Jausi merinci.

Baca Juga : Berpihak ke Petani, Prof Zudan Diganjar Anugerah Perkebunan 2024

Imran menyebut, penyaluran bantuan bibit gratis ini guna meningkatkan produktivitas lahan kopi yang ada, sesuai dengan keinginan Pj Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakhrulloh.

Untuk mengoptimalkannya, pemerintah tidak hanya memberikan bantuan bibit tetapi juga bantuan pupuk gratis.

Adapun bantuan pupuk tersebut telah disalurkan ke dua kabupaten. Masing-masing yaitu Barru dan Enrekang.

Baca Juga : Prof Zudan Apresiasi Kepala Daerah Maju Pilkada Pilih Cuti Panjang

“Pupuk kopi yang disalurkan sebanyak 38.000 kg di Barru untuk lahan seluas 190 hentare, dan 29.800 kg di Enrekang untuk lahan seluas 149 hektare,” imbuhnya.

Berkat bantuan bibit kopi ini, para petani mengucapkan terima kasih kepada pemerintah. Mereka yakin hasil kopi mereka dapat lebih meningkat lagi dari sebelumnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video17 Oktober 2024 16:33
VIDEO: Presiden Jokowi Ungkap Arti Nama Cucu Keenam: Bebingah San Tansahayu
SULSELSATU.com – Presiden Joko Widodo menjenguk cucu keenamnya dari Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Rabu (16/10) malam kemarin. Dalam kesempa...
Politik17 Oktober 2024 16:29
Debat Pertama Pilgub Sulsel Dijadwalkan 28 Oktober, Begini Persiapan KPU
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisioner KPU Sulawesi Selatan, Hasruddin Husan, mengumumkan bahwa pelaksanaan debat calon gubernur dan wakil gubern...
Hukum17 Oktober 2024 16:10
Tiga Komisioner KPU Palopo Ikut Tersangka Kasus Pemalsuan Ijazah Bersama Trisal Tahir
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gakumdu Palopo menetapkan Calon Wali Kota Palopo, Trisal Tahir, sebagai tersangka dalam kasus dugaan pemalsuan ijazah...
Berita Utama17 Oktober 2024 16:03
Bukit Baruga di Pameran REI-Panin 2024, Insentif PPN 100 Persen dan Subsidi KPR Hingga Rp30 Juta
Bukit Baruga sebagai penyedia hunian eksklusif di Makassar, berpartisipasi dalam Pameran Real Estate Indonesia (REI) oleh Bank Panin....