Logo Sulselsatu

Seto-Rezki Representasi Anak Muda, Saatnya Makassar Dipimpin Generasi Milenial

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Selasa, 03 September 2024 15:50

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi (Sehati) menjadi satu-satunya pasangan calon dari generasi milenial di Pilkada Kota Makasar 2024. Di usia yang tergolong muda dan punya pengalaman pemerintahan, pasangan berakronim Sehati ini dinilai sangat layak memimpin Kota Makassar selama lima tahun ke depan.

Menurut Relawan Muda Sehati, Muh Al Fajri Jayadi, saat ini adalah momentum yang tepat bagi generasi milenial untuk mengambil peran lebih besar dalam kepemimpinan, khususnya di kota besar seperti Makassar dengan kehadiran pasangan Seto-Rezki. Kepemimpinan milenial semakin relevan mengingat dominasi jumlah pemilih muda (27-42 tahun) di Kota Makassar yang mencapai 341.971 orang dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024. Kondisi ini menegaskan bahwa suara milenial akan sangat menentukan arah kepemimpinan di Kota Makassar.

“Makassar adalah kota besar dengan tantangan yang semakin kompleks. Kita membutuhkan pemimpin yang berpengalaman dan mampu bergerak cepat. Untuk itu, pasangan Seto-Rezki adalah dua sosok dari generasi milenial yang mewakafkan dirinya untuk memimpin Kota Makassar,” kata Al Fajri.

Baca Juga : Pengurus Klenteng Xian Ma: Seto-Kiki Dekat dengan Semua Golongan

Dijelaskan, Seto yang kini berusia 40 tahun memiliki rekam jejak kepemimpinan yang sudah teruji, khususnya saat memimpin Kabupaten Sinjai pada periode 2018 hingga 2023. Lahir dan tumbuh besar di Kota Makassar dalam keluarga yang heterogen, membuat Seto sangat paham dalam melayani warga Kota Makassar yang majemuk.

“Selain tergolong muda dan enerjik, pengalaman Andi Seto di dunia pemerintahan menjadi modal penting untuk lebih memajukan Kota Makassar yang tidak lama lagi menjadi akan menjadi penopang Ibu Kota Nusantara, baik dari segi pendidikan, kesehatan hingga perbaikan kesejahteraan masyarakat,” tambah Al Fajri.

Juru Bicara Pasangan Sehati, Jafar Shadiq, juga menekankan bahwa era kepemimpinan generasi milenial semakin terlihat di berbagai daerah. Andi Seto telah membuktikan dirinya dari generasi milenial melalui pencapaian selama menjabat sebagai Bupati Sinjai.

Baca Juga : Seto-Rezki Kompak Jalani Pemeriksaan Kesehatan Selama 8 Jam

“Andi Seto adalah figur yang sudah teruji. Dalam konteks kepemimpinan milenial, ia telah menunjukkan kemampuan dan pencapaian yang nyata. Begitupun dengan Rezki yang saat ini berusia 36 tahun, pernah menjabat anggota DPRD Sulsel periode 2019-2024. Ini adalah kombinasi pasangan yang kuat untuk membawa Makassar lebih maju,” papar Jafar.

Adapun program kerja yang diusung oleh pasangan Seto-Rezki fokus pada isu-isu yang relevan bagi generasi milenial dan gen Z, seperti pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan. “Kami memiliki visi untuk menciptakan Makassar Nyaman bagi semua lapisan masyarakat, terutama generasi muda. Program kerja kami mencakup seluruh sektor penting, mulai dari pendidikan hingga layanan kesehatan,” tutup Jafar. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video18 Oktober 2024 00:07
VIDEO: Warga Gotong Royong Hadang Maling Minimarket
SULSELSATU.com – Kejadian di Sidomulyo, Lampung Selatan, Rabu (16/10/2024) kemarin. Pelaku menggunakan mobil merk Honda Mobilio warna hitam Nopo...
Video17 Oktober 2024 21:41
VIDEO: Polisi Tindak Mobil PickUp ‘ODOL’ di Makassar
SULSELSATU.com – Satlantas Polrestabes Makassar melanjutkan Operasi Zebra Pallawa 2024 pada Kamis (17/10) siang. Dalam operasi tersebut, sebuah ...
Adventorial17 Oktober 2024 20:29
Staf Khusus Menkumham Apresiasi Kinerja Kanwil Kemenkumham Sulsel dalam Reformasi Birokrasi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan mendapatkan apresiasi tinggi dari Staf Kh...
Video17 Oktober 2024 20:16
VIDEO: DPR RI Setujui Pemberhentian Budi Gunawan, Herindra Diangkat sebagai Kepala BIN
SULSELSATU.com – DPR RI memberikan persetujuan atas pemberhentian Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan. Menyetujui Budi Gunawan diga...