Logo Sulselsatu

ARA dan Ahmad Susanto Perkuat Pemenangan Appi-Aliyah

Asrul
Asrul

Kamis, 05 September 2024 17:45

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dua mantan kandidat bakal calon wali kota Makassar Adi Rasyid Ali (ARA) dan Ahmad Susanto memperkuat tim pemenangan pasangan Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham.

ARA dan Ahmad Susanto di plot sebagai wakil ketua tim pemenangan pasangan dengan tagline Mulia ini bersama Ilham Arief Sirajuddin (IAS) selaku ketua tim.

Appi-Aliyah bersama IAS mengumumkan langsung struktur tim pemenangan Mulia di Hotel Aryaduta tadi malam, setidaknya tercatat 159 orang tergabung dalam pemenangan ini.

Baca Juga : 6 Tahun Jabat Sekda Sulbar, Muhammad Idris Siap Perkuat Tata Kelola Pemkot Makassar

Appi menyambut baik semua pihak yang masuk dalam tim pemenangannya. Termasuk ARA dan juga Ahmad Susanto. Menurutnya keduanya juga punya basis massa yang jelas.

“Di dalam proses tim pemenangan ini, dari berbagai elemen harus kita akomodir. Artinya, kita mencari tingkat elektoral yang kita butuhkan. Sehingga berbagai macam kalangan, harus dilibatkan untuk memastikan tambahan elektoral buat kita,” kata Appi kepada wartawan.

ARA merupakan Ketua DPC Demokrat Makassar. Ia juga merupakan Wakil Ketua DPRD Makassar dan sudah tiga periode duduk di parlemen.

Baca Juga : Wali Kota Makassar Terpilih Munafri Arifuddin Umumkan Tim Transisi, Ini Nama dan Tugasnya

Sementara Ahmad Susanto merupakan Ketua KONI Makassar. Ia sebelumnya dikenal sebagai loyalis Wali Kota Makassar dua periode, Danny Pomanto.

Ahmad Susanto juga dikenal dekat dengan Wali Kota Makassar saat ini Moh Ramdhan Pomanto, pada Pilwalkot 2020 Ahmad salah satu orang yang terlibat dalam pemenangan Danny.

Belum diketahui, alasan Ahmad pada Pilwalkot 2024 ini tak mendukung Indira Yusus Ismail istri Danny dan lebih memilih berjuang bersama Mulia.

Baca Juga : Usai Temui Angela dan AHY, Appi Lanjut Sowan ke Ketum Hanura OSO

“Jadi gini, nanti saya akan undang khusus media untuk menyampaikan sikap politik saya,” kata Ahmad Susanto saat ditemui usai acara.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar22 Desember 2024 13:17
Meriahkan Hari Ibu, CitraCosmetic & Avione Gelar Kompetisi Makeup Ibu dan Anak
SULSELSATU.com,MAKASSAR – Dalam rangka memperingati Hari Ibu, CitraCosmetic berkolaborasi dengan Avione mengadakan kompetisi makeup ibu dan anak...
Berita Utama22 Desember 2024 11:42
Pohon Tumbang di Jeneponto Tutup Jalan, Arus Lalu Lintas Dialihkan
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Sebuah pohon besar tumbang di Jalan Lanto Dg Pasewang, dekat Masjid Agung, pada Sabtu (21/12/2024) pagi. Kejadian in...
Metropolitan21 Desember 2024 23:24
Bantu Masyarakat yang Membutuhkan, Komunitas Sosial Bantu Sesama Gelar Kegiatan Berbagi
SULSELSATU.com, GOWA – Komunitas Sosial Bantu Sesama menggelar kegiatan berbagi di beberapa titik di Desa Pallantikang, Kecamatan Pattallassang,...
Video21 Desember 2024 23:16
VIDEO: Akses Jalan Penghubung Antar Desa di Pujananting Barru Terputus
SULSELSATU.com – Jalan yang merupakan penghubung antar desa di Kecamatan Pujananting, Barru terputus. Dalam video tampak akses jalan tersebut am...