Logo Sulselsatu

Outing Class SMA IT Shohwatul Is’ad, Kunjungi Kantor DPRD Pangkep hingga Kawasan Adat Ammatoa

Andi
Andi

Jumat, 06 September 2024 20:05

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com – SMA IT Pondok Pesantren Modern Islam Shohwatul Is’ad menggelar kegiatan outing class ke beberapa tempat yaitu kunjungan ke Kantor DPRD Pangkep, Kawasan Adat Ammatoa , dan wisata pantai Panrangluhu tempat pembuatan perahu Phinisi dimulai dari hari selasa (3/9) hingga kamis (5/9) september 2024.

Kunjungan ini diikuti oleh semua santri kelas 11 dan didampingi 5 guru. Kegiatan belajar di luar kelas ini mengangkat tema Traveling While Studying merupakan implementasi kolaboratif dari berbagai mata pelajaran yang ada dalam projek penguatan profil pelajar pancasila.

Tujuan diadakannya outing class yakni sekolah ingin memberikan pengalaman belajar kepada santri yang berkesan serta menambah pengetahuan santri tentang fenomena yang ada di lingkungan luar pondok. Hal ini juga tentunya dapat memacu kreativitas santri dan meningkatkan motivasi belajar santri.

Salah satu guru pendamping yang turut serta dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa Outing Class juga dapat membentuk karakter didik peserta yang berani dan mandiri.

“Diharapkan kegiatan Outing Class ini bisa membentuk karakter santri yang mandiri dan bertanggungjawab atas apa yang di cita-citakanbya”, Kata Fakhruddin.

Selain itu menurut Fakhruddin pembelajaran di luar kelas juga dapat memberikan santri semangat baru bagi santri karena kegiatan ini dikemas dalam bentuk rekreasi yang edukatif.

“Melalui kegiatan ini, santri dapat menjelajahi berbagai pengetahuan baru dari tempat-tempat yang akan dikunjungi,” Ujarnya.

Pada kesempatan ini, dia berharap kegiatan ini memberikan santri pengalaman baru serta menambah wawasan santri terkait pendidikan demokrasi dan kearifan lokal yang ada di negara ini.

“Semoga disetiap Outing Class ini dapat memberikan pengalaman belajar yang memorable bagi setiap santri”, tandasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik18 September 2024 10:43
Hadapi Pilkada Serentak, KPU Sulsel Bekali Ilmu Khusus Ratusan PPK di Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA – Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Selatan (KPU Sulsel) terus melakukan upaya untuk memastikan penyelenggaraan ...
Politik18 September 2024 10:34
Disambut Tokoh Masyarakat dan Warga Sumpang Binangae, Dokter Ulfah MHG Siap Terima Amanah Jalankan Pemerintahan Barru
SULSELSATU.com, BARRU – Pasangan Calon Bupati Barru Dokter Ulfah dan Wakil Bupati Barru Mudassir Hasri Gani (MHG) diterima dengan penuh hangat o...
News18 September 2024 09:27
PDAM Kota Makassar Turut Sampaikan Kekecewaan atas Penundaan Program dari Kementeruan PUPR
Sejumlah Perusahaan Air Minum se-Indonesia menyampaikan rasa kekecewaan kepada Kementerian PUPR atas penundaan program percepatan penyediaan air minum...
Video17 September 2024 23:23
VIDEO: Siswa RE Binus School Simprug Alami Bullying hingga Pemukulan
SULSELSATU.com – Korban RE (16) siswa Binus School Simprug, Jakarta mengaku kerap dibully oleh sejumlah siswa lainnya. Berdasarkan pengakuannya ...