Logo Sulselsatu

PDAM Kota Makassar Turut Sampaikan Kekecewaan atas Penundaan Program dari Kementeruan PUPR

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 18 September 2024 09:27

Pemasangan sambungan air bersih PDAM Makassar. Foto: Istimewa.
Pemasangan sambungan air bersih PDAM Makassar. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sejumlah Perusahaan Air Minum se-Indonesia menyampaikan rasa kekecewaan kepada Kementerian PUPR atas penundaan program percepatan penyediaan air minum dan layanan pengelolaan air limbah domestik. Rencananya akan dilaksanakan pada 2024 ini.

Berdasarkan nota dinas dari Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR kepada Menteri PUPR, program baru akan dilanjutkan pada 2025 mendatang.

Terkait penundaan tersebut, Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Makassar Beni Iskandar juga menyampaikan kekecewaannya.

Baca Juga : PDAM Makassar Tingkatkan Kualitas Karyawan Lewat Pelatihan Internal

Sebanyak 1.945 calon pelanggan di Perumda Air Minum Kota Makassar telah dilakukan verifikasi faktual untuk pemasangan sambungan air bersih yang biayanya akan ditanggung oleh pemerintah melalui Kementerian PUPR.

Beni yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPP Perpamsi Bidang Kelembagaan mengatakan, khawatir masyarakat akan menganggap proses yang telah dipersiapkan hanya sebatas pendataan saja dan tidak ada tindak lanjut.

“Masyarakat ini sangat antusias dengan program tersebut, kami takut nanti saat menjelaskan ke mereka (calon pelanggan) malah kami yang jadi sasaran karena tim kami yang melakukan verifikasi,” ucap Beni.

Baca Juga : Pipa PDAM Makassar di Jalan Paccerakkang Bocor, Ini Daerah yang Terdampak

Beni juga menyampaikan kekhawatiran terkait program PDAM ke depan yang nanti akan dikaitkan dengan program yang ditunda ini.

Namun harapannya, semoga program kementerian tersebut dapat segera terealisasi karena menyangkut khayalak orang banyak.

Selain Makassar juga ada beberapa Perusahaan Air Minum di Sulsel mengalami hal sama seperti Gowa, Sinjai, Enrekang, Bantaeng, Toraja Utara, yang juga sangat mengharapkan program ini dapat berlangsung dengan lancar.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...