Logo Sulselsatu

Jaga Keberlanjutan Pembangunan di Gowa, Militan Adnan-Kio All Out Menangkan Hati Damai

Asrul
Asrul

Minggu, 22 September 2024 22:42

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, GOWA – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Gowa, Husniah Talenrang – Darmawangsyah Muin (Hati Damai) kembali mendapat amunisi dukungan di Pilkada. Dukungan itu datang dari sejumlah tokoh masyarakat militan Adnan Purichta Ichsan – Abdul Rauf Malaggani Krg Kio (Adnan – Kio) Jilid I dan Jilid II.

Mereka adalah H Amir Daeng Sila, Abd Razak Dg Lewa dan Kaharuddin Muji. Ketiganya merupakan tokoh berpengaruh dan memiliki basis massa di Kabupaten Gowa.

H Amir Daeng Sila mengaku jika seluruh militan Adnan-Kio akan bersatu memenangkan Husniah – Darmawangsyah di Pilkada. Bahkan dirinya mengaku akan all out berjuang bersama Hati Damai.

Baca Juga : Amir Uskara Minta Relawan dan Pendukungnya Tak Terprovokasi Ulah Perusak Baliho

“Insha Allah, militan Adnan – Kio di Pilkada lalu, akan berkolaborasi di Pilkada Gowa 2024 untuk memenangkan Husniah Talenrang dan Darmawangsyah Muin,” ungkap H Amir Daeng Sila saat di konfirmasi awak media, Minggu (22/9/2024).

Penegasan dukungannya ke Paslon Hati Damai di Pilkada Gowa 2024 bukan sekadar isapan jempol. Amir Daeng Sila mengaku dirinya akan terus menggalang dukungan kepada seluruh kawan seperjuangannya saat bersama mendukung pasangan Adnan – Kio jilid I dan jilid II.

“Seluruh keluarga dan kerabat, kawan seperjuangan yang ada di barisan Adnan – Kio akan solid memenangkan Paslon Hati Damai di perhelatan Pilkada Gowa 2024. Dan pastinya saya optimis Hati Damai akan menjadi pemenang,” jelas anggota DPRD Gowa ini.

Baca Juga : Tim Hukum Laporkan Perusak Baliho Aurama’ ke Polres Gowa

Menurut Amir Daeng Sila, tokoh yang berada di barisan Adnan – Kio masih solid sampai hari ini. Dukungan ini diberikan lantaran Paslon Hati Damai berhasil meraih simpati dan kepercayaan dari militan Adnan-Kio untuk melanjutkan pembangunan di Gowa ketika menjadi bupati dan wakil bupati periode 2024 – 2029.

“Kalau semua saling bersinergi, tim dan relawan Adnan Purichta IYL – Krg Kio saling berkolaborasi, saya optimis Pilkada Gowa akan mudah kita menangkan,” jelas H Amir Daeng Sila yang merupakan peraih suara terbanyak di Dapil Bajeng dan Bajeng Barat.

Sementara Abd Razak Dg Lewa, yang juga merupakan tim militan Adnan – Kio di Pilkada lalu menegaskan, tekadnya untuk mendukung dan memenangkan pasangan Husniah – Darmawangsyah di Pilkada Gowa sudah bulat.

Baca Juga : Sama-sama Didukung Prabowo, Ini Keuntungan Gowa Jika Andalan Hati dan Hati Damai Terpilih

Bahkan menurut Dg Lewa, seluruh tim yang ada di barisan Adnan Purichta IYL dan Krg Kio, untuk sama-sama satu komando memenangkan Paslon Hati Damai.

“Semua militan Adnan – Kio dari Jilid I sampai Jilid II , sudah kembali bekerja di wilayahnya masing-masing,” jelas Jenderal Tenggara–sapaan Abd Razak Dg Lewa yang juga merupakan Legislator Dataran Tinggi Gowa tersebut.

Dukungan kepada pemilik tagline ‘Berua, Gowa Lebih Maju’ juga ditegaskan Kaharuddin Daeng Muji. Bahkan menurut dia, hanya Husniah – Darmawangsyah yang dianggap layak dan mampu melanjutkan pembangunan yang sudah dicetuskan Adnan – Kio.

Baca Juga : Cipayung Plus Menyatu Turun ke Jalan Serukan Penyelamatan Demokrasi di Pilkada Gowa

“Kami yakin hanya Paslon Hati Damai yang benar-benar serius ingin melanjutkan pembangunan yang sudah dicetuskan Adnan – Kio, maka dari itu sebagai militan kita wajib mendukung dan memenangkan,” ujarnya.

Kaharuddin Daeng Muji mengaku tim militan Adnan – Kio Jilid I dan Jilid II akan membersamai perjuangan Paslon Hati Damai di Pilkada Gowa.

“Pastinya militan Adnan – Kio akan all out memenangkan Husniah Talenrang dan Darmawangsyah Muin di Pilkada Gowa. Kami optimis jika seluruh tim solid, pasangan Hati Damai akan menang,” tutupnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Berita Utama12 November 2024 02:12
Polres Jeneponto Mulai Tindak Tegas Penambang ‘Ilegal’
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Polres Jeneponto te...
Berita Utama12 November 2024 01:50
Closing Statement Paslon Nomor 4 Pilkada Jeneponto: ‘Tulus Mengabdi untuk Rakyat’
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jeneponto baru saja menggelar debat publik sesi kedua di Hotel Four Points By Sher...
Video11 November 2024 23:56
VIDEO: Kebakaran di Tanjung Batu Majene, 7 Rumah Dikabarkan Ludes Terbakar
SULSELSATU.com – Kebakaran rumah warga terjadi di Labuang, Tanjung Batu, Banggae Timur, Majene, Senin (11/11/2024). Insiden tersebut menghangusk...
Bisnis11 November 2024 23:23
Jaga Kualitas Produk, WeDrink Siap Berikan Kebahagiaan di Setiap Cone Eskrim
Wedrink Indonesia sebagai pelopor es krim matcha mencatat penjualan eskrim hingga 300 juta cone....