Logo Sulselsatu

Amir- Irma Dapat Nomor Urut 1 di Pilkada Gowa, Tanda Kemenangan

Asrul
Asrul

Senin, 23 September 2024 21:14

Paslon Aurama' meraih nomor urut 1. Ist
Paslon Aurama' meraih nomor urut 1. Ist

SULSELSATU.com, GOWA – Pasangan calon bupati dan wakil Bupati Gowa Amir Uskara-Irmawati Haeruddin mendapatkan nomor urut 1 dalam pengundian yang digelar di Aula Kantor KPU Gowa pada Senin (23/9/2024) malam.

“Menetapkan pasangan calon bupati dan wakil bupati Amir Uskara-Irmawati yang diusul PPP, Partai Nasdem, PKB, Partai Gelora, Partai Kebangkitan Nasional, Partai Buruh dan PKB sebagai nomor urut 1,” ujar Ketua KPU Gowa Fitrah Syahdanul saat membacakan berita acara penetapan nomor urut.

Amir Uskara mengatakan bahwa dia merasa bersyukur karena mendapatkan nomor urut 1. Sebab bagi dia nomor 1 menjadi simbol kemenangan.

Baca Juga : Tak Gugat ke MK, Aurama’ Terima Hasil Pilkada Gowa

“Kami bersyukur diberikan nomor 1, karena dimana-mana nomor 1 selalu yang terbaik dan hanya 1 yang menang,” kata Waketum DPP PPP itu.

“Ada dua paslon di Gowa dan yang nomor satunya adalah Pak Amir Uskara,” sambung Amir.

Amir menyampaikan terima kasih kepada KPU, Bawaslu, kepolisian dan seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam pesta demokrasi ini di Kabupaten Gowa.

Baca Juga : Amir Uskara Minta Pendukung Tetap Tenang dan Kawal Proses Rekapitulasi

“Kami berharap semua tim dan simpatisan tetap menjaga situasi kondusif ini, hal ini juga kita ciptakan pada masa kampanye nanti,” tuturnya.

Amir tak menampik, isu netralitas ASN di Kabupaten Gowa menjadi sorotan belakangan ini, namun dia meyakini hal itu bisa menjadi preseden buruk bila benar terjadi.

“Banyak memang isu yang berkembang terkait netralitas ASN, namanya isu bisa benar bisa tidak. Kami mengimbau seluruh aparatur untuk betul-betul memperlihatkan kedewasaan dalam proses berpolitik saat ini,” ungkap Amir.

Baca Juga : Saksi Aurama’ Bakal Live Medsos di TPS Antisipasi Kecurangan

“Karena apapun itu masyarakat punya hak dalam menentukan pilihan, terkait dengan intimidasi atau paksaan saya tidak percaya, namanya isu bisa ya bisa tidak, kita berharap itu hanya isu yang tidak benar keberadaannya,” tambah eks Wakil Ketua MPR RI itu.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan09 April 2025 00:02
Hotel Grand Kalampa Takalar Mengaku Dirugikan Oknum Pengguna Aplikasi Michat
SULSELSATU.com, TAKALAR – Manajemen Hotel Grand Kalampa di Takalar, Sulawesi Selatan, mengaku mengalami kerugian akibat ulah oknum pengguna apli...
Internasional08 April 2025 20:05
IUMS Serukan Aksi Militer dan Boikot Global terhadap Israel dalam Fatwa Terbaru
SULSELSATU.com – Sekelompok ulama terkemuka dari Persatuan Ulama Muslim Internasional (IUMS) mengeluarkan fatwa langka yang menyerukan jihad mel...
Video08 April 2025 19:51
VIDEO: Direktur RSUD Lanto Dg Pasewang Jeneponto Minta Maaf atas Kekecewaan Keluarga Pasien
SULSELSATU.com – Direktur RSUD Lanto Dg Pasewang Kabupaten Jeneponto, dr. St. Pasriany, menggelar konferensi pers yang digelar di aula rumah sak...
OPD08 April 2025 19:00
Rp32 Miliar Digelontorkan untuk Perbaikan Jalan Hertasning, DPRD Pastikan Dikerja Tahun Ini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi D DPRD Provinsi Sulawesi Selatan menegaskan komitmennya untuk mengawal proyek perbaikan Jalan Hertasning di Kota M...