Logo Sulselsatu

Hanura Sulsel Bakal Gerakkan Legislator dan Pengurus DPC se-Sulsel Menangkan Andalan Hati

Asrul
Asrul

Rabu, 25 September 2024 12:32

Ketua DPD Hanura Sulsel Amsal bersama legislator Hanura DPRD Sulsel Marji Rumpak. Foto/SS
Ketua DPD Hanura Sulsel Amsal bersama legislator Hanura DPRD Sulsel Marji Rumpak. Foto/SS

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai pengusung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi Masse (Andalan Hati) mulai bergerak merancang pemenangan.

Salah satunya adalah DPD Hanura Sulsel, partai yang dikomandoi Amsal Sampetondok itu akan menggerakkan seluruh strukturnya untuk memenangkan pasangan Andalan Hati di Sulsel.

“Saya akan menggetarkan seluruh jaring-jaring yang ada di DPC sampai PAC se-Sulsel untuk pemenangan Andalan Hati,” kata Amsal, Rabu (25/9/2024).

Baca Juga : Tinggalkan IAS dan Danny, Hanura Mantap Usung Sudirman-Fatma Maju Pilgub

Dikatakan, untuk saat ini pihaknya masih menunggu konsep dari pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel Andalan Hati untuk langsung dieksekusi di lapangan.

“Saya menunggu konsep dari kandidat seperti apa pola yang direncanakan kemudian kami follow up ke bawah,” tambahnya.

Ia menegaskan seluruh DPC yang ada di Sulsel akan bergerak serentak untuk memenangkan Andalan Hati. Ia menegaskan tidak ada kader yang diperbolehkan melenceng dari apa yang diinstruksikan oleh partai.

Baca Juga : Hanura Ogah Kotak Kosong di Pilkada Enrekang 2024

“Tidak hanya anggota dewan kita yang akan digerakkan, tapi seluruh jaring-jaring di bawah akan kita getarkan. Saya sudah berikan instruksi kepada mereka bahwa harus loyal. Tidak boleh kemana-mana. Harus dukungan yang didukung oleh DPP, mengamankan kebijakan DPP, DPD sampai DPC dan PAC,” tegasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...