Rahmat Taqwa Kembali Jabat Ketua Fraksi PPP DPRD Makassar

Rahmat Taqwa Kembali Jabat Ketua Fraksi PPP DPRD Makassar

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Politisi muda Rahmat Taqwa Qurais kembali dipercaya partainya untuk menjabat sebagai Ketua Fraksi PPP di DPRD Makassar periode 2024-2029.

Ini adalah amanah untuk kedua kalinya yang diemban Rahmat, sebelumnya partainya juga memberikan kesempatan memimpin fraksi pada periode 2019-2024.

Pengumuman secara resmi pimpinan fraksi digelar dalam rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Makassar Sementara Supratman pada Kamis (3/10/2024).

Sekretaris DPC PPP Makassar Irwan Hasan mengatakan partainya memberikan amanah Ketua Fraksi ke Rahmat karena sudah berpengalaman, dia telah menjadi anggota dewan untuk periode kedua, sementara dirinya baru terpilih.

“Saua anggota DPRD baru, mesti banyk belajar dulu di dewan, saya berikan kepada Dinda Rahmat ketua fraksi karena sudah 2 periode di DPRD, ini semua untuk kebesaran partai,” ujar Irwan.

Sementara itu, Rahmat mengaku amanah yang diberikan kepadanya akan dia emban sebaik mungkin untuk menjadi perpanjangan tangan partai di legislatif.

“Alhamdulillah, sangat bersyukur dan berterima kasih kepada pimpinan saya Bung H Imam Fauzan yang memberikan kepercayaan ini,” kata Rahmat.

Rahmat juga langsung memimpin rapat fraksi untuk penyusunan AKD lainnya berupa penempatan di komisi maupun badan-badan.

“Untuk AKD lainnya kami sudah menyepakati tapi untuk lebih jelasnya kami menunggu diumumkan oleh pimpinan DPRD,” ungkap Rahmat.

Berikut komposisi fraksi PPP:
Rachmat Taqwa Qurais : Ketua
Fasruddin Rusli : wakil ketua
Irwan Hasan : Sekretaris
Umiyati : Bendahara
Meinsani Kecca : Anggota

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga