Logo Sulselsatu

Asmo Sulsel Gandeng PT Bungasari Flour Mills Indonesia Kampanyekan #Cari_Aman

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 09 Oktober 2024 22:45

Asmo Sulsel edukasi safety riding pegawai PT Bungasari Four Mills Indonesia. Foto: Istimewa.
Asmo Sulsel edukasi safety riding pegawai PT Bungasari Four Mills Indonesia. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sules) memberikan edukasi safety riding #Cari_Aman untuk pegawai PT. Bungasari Flour Mills Indonesia, Senin (7/10/2024).

Edukasi keselamatan berkendara tersebut sebagai upaya menjaga keselamatan pekerja ketika berada di jalanan.

“Para pekerja di PT. Bungasari Flour Mills Indonesia inikan mobilitasnya cukup tinggi ya. Mereka banyak yang menggunakan sepeda motor juga. Perlu kiranya kemampuan dasar dalam mengendarai sepeda motor,” ungkap Instruktur Safety Riding Asmo Sulsel Oging Adria Fitra.

Baca Juga : 90 Tenant UMKM dan Jingle Spesial Ramaikan Satu Dekade MCN, Astra Motor Sulsel Konsisten Jadi Sponsor Utama

Oging memberi saran kepada para karyawan di PT. Bungasari Flour Mills Indonesia untuk memperhatikan berbagai hal dalam berkendara.

Pertama, ia tekankan pada kondisi pengendara itu sendiri.

“Jangan berkendara jika benar-benar badan tidak mampu, atau sedang sakit. Jika perjalanan jauh, perhatikan waktu istirahat,” ujarnya.

Baca Juga : Kartini Masa Kini Belajar Safety Riding Lewat Simulasi Berkendara

Dilanjutkan Oging, kondisi sepeda motor harus jadi perhatian serius. Cek rutin sepeda motor menjadi hal yang tidak boleh dilewatkan.

“Hal-hal yang mungkin dianggap sepele, seperti lampu, rem, tekanan angin ban perlu diperhatikan,” kata dia.

Tidak hanya kondisi pengendara, maupun kondisi sepeda motor yang perlu diperhatikan. Kelengkapan berkendara, menjadi satu hal yang tidak boleh dilupakan.

Baca Juga : New CB150 Verza Hadir dengan Warna Terbaru, Tampil Lebih Maskulin

“Ingat selalu gunakan helm saat berkendara. Kemudian, sarung tangan, jaket, sepatu itu penting juga,” ucap Oging.

Oging berharap edukasi yang diikuti oleh 37 orang di PT. Bungasari Flour Mills juga memberi manfaat.

Manfaat edukasi tersebut juga bisa ditularkan kepada orang-orang terdekat mereka, keluarga mereka, teman terdekat mereka.

Baca Juga : Asmo Sulsel Hadirkan Promo Spesial Kartini Day untuk Scoopy Totally Unique

“Dari puluhan orang tersebut, harapannya bisa bertambah menjadi ratusan orang, dengan bantuan teman-teman yang telah teredukasi tentang keselamatan berkendara. #Cari_Aman harus selalu diutamakan,” ungkapnya.

Ia mengatakan Asmo Sulsel selalu terbuka untuk berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk menggencarkan edukasi safety riding.

“Kami terbuka kolaborasi dengan pemerintah, pihak swasta, dan berbagai pihak lainnya untuk mengkampanyekan #Cari_Aman,” kata Oging.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel24 April 2025 21:55
Bupati Husniah Sebut Perempuan Bertanggungjawab Membangun Daerah dan Penggerak Perubahan
Bupati Gowa Sitti Husniah Talenrang mengajak perempuan untuk tidak lagi sekadar menjadi pelengkap dalam kehidupan sosial dan pembangunan, melainkan tu...
News24 April 2025 21:01
Kanwil Kemenkum Sulsel Tertibkan Aset Tanah
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum Sulsel), Andi Basmal bersama dengan tim Pengelola Barang Mil...
Hukum24 April 2025 20:53
Direktur Pidana Ditjen AHU Diseminasi Layanan eGrasi di Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kementerian Hukum RI memperkenalkan layanan grasi berbasis elektronik (eGrasi) kepada jajaran pemasyarakatan di Sulaw...
Video24 April 2025 20:21
VIDEO: Wiranto Beberkan Sikap Prabowo soal Usulan Pencopotan Gibran
SULSELSATU.com – Penasihat Khusus Presiden Bidang Politik dan Keamanan, Wiranto mengungkapkan isi pembicaraannya dengan Presiden Prabowo Subiant...