Logo Sulselsatu

PHRI Sulsel Siap Gelar Bandeng Day 2024 Sambut HUT ke-355 Sulsel

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 09 Oktober 2024 15:33

Press conference Bandeng Day 2024 PHRI Sulsel. Foto: Istimewa.
Press conference Bandeng Day 2024 PHRI Sulsel. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sulsel dalam rangka merayakan Hari Jadi Sulsel ke-355 tahun bakal menggelar Bandeng Day 2024.

Bandeng Day yang merupakan event tahunan PHRI Sulsel siap digelar di Anjungan Pantai Losari, Makassar pada Jumat (18/10/2024).

Rencananya, Bandeng Day 2014 akan dihadiri 55 peserta dari hotel, restoran dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Baca Juga : Makassar Talent Expo 2024 Hadirkan Semangat Bangkit dari Timur Memberdayakan Bangsa

Para peserta akan berlomba menghadirkan sajian spesial dengan badan dasar ikan bandeng.

Ketua PHRI Sulsel Anggiat Sinaga menjelaskan, Bandeng Day dihadirkan sebagai ajakan kepada masyarakat untuk gemar makan ikan. Ikan bandeng mengandung banyak gizi yang baik untuk meningkatkan kesehatan dan kecerdasan.

“Bandeng jelas gizinya sangat baik. Kalau anaknya ke depan akan pintar, perbanyak makan ikan,” jelas Anggiat, saat konferensi pers di Claro Makassar, Rabu (9/10/2024).

Baca Juga : Bakar Semangat Pendukung MULIA, Aliyah Mustika Sebut Kedaulatan Milik Rakyat

Selama event Bandeng Day 2024, pengunjung bisa mencicipi aneka olahan bandeng secara gratis.

Ketua Panitia Bandeng Day 2024 Makmur mengatakan, Bandeng Day 2024 memperebutkan piala bergilir gubernur. Juara satu sampai tiga, serta harapan satu sampai tiga juga akan mendapatkan sertifikat, dan uang tunai.

“Nanti saat Bandeng Day kita juga akan tampilkan mencabut duri bandeng yang efektif,” kata Makmur.

Baca Juga : PDAM Makassar Tingkatkan Kualitas Karyawan Lewat Pelatihan Internal

Peserta lomba dalam Bandeng Day 2024 di Pantai Losari akan dinilai langsung oleh chef profesional.

Ketua Indonesia Chef Association (ICA) Sulsel, Ramli mengatakan, salah satu aspek penilaiannya kebersihan.

Selain itu, peserta juga akan dinilai dari segi tingkat kesulitan mengolah bandeng menjadi makanan spesial.

Baca Juga : Kepala Dinas Pendidikan Sulsel Hadiri Athirah Baruga Education Expo 2024, Apresiasi Karya Siswa

Peserta dibebaskan mengolah bandeng sesuai dengan kreativitasnya, baik olahan tradisional maupun kekinian.

Bandeng Day Ini tindak lanjut tahun sebelumnya. Harapan kami Bandeng Day nanti akan menjadi ikon, Makassar dikenal sebagai kota bandeng,” kata Ramli.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...