Logo Sulselsatu

Resmi Pimpin Negeri, Panglima Dozer: Duet Prabowo-Gibran Bawa Harapan Indonesia Maju

Asrul
Asrul

Minggu, 20 Oktober 2024 15:17

istimewa
istimewa

SULSELSATU com, MAKASSAR – Panglima Dozer, Rully Rozano, menyampaikan selamat atas pelantikan Presiden Jenderal (purn) Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka di depan Sidang Paripurna MPR RI, di Gedung MPR/DPR RI, Minggu (20/10/2024).

“Selamat atas pelantikan Presiden Jenderal (purn) Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka untuk membawa Indonesia semakin maju ke depan,” kata Panglima Dozer, Rully Rozano, di Makassar, Minggu (20/10/2024).

Menurut Panglima Dozer, seluruh relawan Dozer Sulsel yang mendukung kemenangan Prabowo-Gibran di Sulsel, tentu saja merasa sangat bergembira dan bangga.

Baca Juga : Jaga Ketenangan dan Kedamaian Pilkada, Fatmawati Ikut Hadiri Doa dan Zikir Bersama di Makassar

“Pelantikan Jenderal Prabowo dan Gibran sebagai Preisden dan Wapres RI tentu saja sangat melegakan dan menggembirakan bagi seluruh anggota relawan Dozer di Sulsel,” katanya.

Panglima Dozer berharap, duet Presiden Prabowo dan Wapres Gibran Rakabuming Raka bakal bekerja meratakan pembangunan dan kesejahteraan untuk membawa kejayaan dan kemajuan Indonesia lima tahun ke depan.

“Kami seluruh relawan Dozer berdoa agar Presiden Prabowo dan Wapres Gibran bakal membawa amanat suara rakyat menuju kemajuan Indonesia lima tahun ke depan menuju Indonesia Emas 2045,” tegas Rully.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...