Logo Sulselsatu

Member Komunitas Toyota Makin Untung dengan Kartu Tanda Anggota

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 23 Oktober 2024 10:00

Peluncuran kartu tanda anggota Komunitas Toyota. Foto: Istimewa.
Peluncuran kartu tanda anggota Komunitas Toyota. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komunitas otomotif Toyota Owners Club (TOC) Celebes Kalla Toyota mengumumkan peluncuran program Kartu Tanda Anggota komunitas TOC, Sabtu (19/10/2024).

Kartu Tanda Angggota tersebut merupakan member khusus untuk para pemilik mobil Toyota di Sulawesi. ⁠

Kartu Tanda Anggota atau KTA TOC ini merupakan identitas member TOC Celebes yang komunitasnya tergabung dalam wadah Toyota Owners Club Celebes.

Baca Juga : Gelar Halalbihalal, CEO KALLA Ajak Bangun Sinergi yang Lebih Baik

Selain sebagai kartu member, KTA ini juga berfungsi sebagai alat transaksi non-tunai diberbagai merchant kerja sama Tapcash BNI dan juga sebagai nilai plus di mitra TOC dalam setiap transaksi pada mitra TOC Celebes.

Selain itu ada juga program plus pada mitra TOC Celebes yang dapat memberikan layanan khusus serta harga spesial bagi pemegang KTA TOC Celebes.

Agus Suherman selaku Ketua Komunitas TOC Celebes mengungkapkan, distribusi KTA TOC Celebes ini kami bagi dalam beberapa tahap.

Baca Juga : LAZ Hadji Kalla Bagi 10 Ribu Paket Sembako Idulfitri untuk Duafa di 4 Provinsi

“Tahap pertama didistribusikan sebanyak 100 member yang resmi terdata di database pengurus TOC Celebes. Selajutnya tahap ke 2 ini akan kami produksi lagi di akhir bulan Oktober,” kata Agus.

Saat ini, ada 10 mitra kerja sama TOC Celebes yakni Malaysia Healthcare, Roti Maros Salenrang, MCD Alauddin Makassar, Sumber Jaya Motor Audio, Bengkel resmi Kalla Toyota, Otoxpert, Auto Glaze, Timur Resto dan Barbershox di Makassar.

Ke depannya mitra kerjasama TOC Celebes ini akan diperluas dan dikembangkan lagi.

Baca Juga : Lewat Workshop, Kalla Institute Bagi Tips Cara Meningkatkan Peluang Menang Hibah Riset dan PKM 2025

Adapun cara untuk mendapatkan KTA TOC Celebes ini adalah member resmi komunitas yang tergabung dalam wadah Toyota Owners Club Celebes.

Selanjutnya member tersebut mengirimkan databasenya berupa identitas kendaraan dan identitas member tersebut ke pengurus TOC Celebes yang mana dalam jangka waktu tertentu akan diproses pihak BNI untuk pencetakan kartu tersebut di kantor pusat (jakarta).

Untuk mengetahui informasi lebih lengkap seputar Kalla Toyota, pelanggan dapat berkunjung ke website Kalla Toyota di kallatoyota.co.id atau sosial media Kalla Toyota di Instagram @KallaToyotaID, Twitter @KallaToyotaID dan Facebook KallaToyota.me. Dapat pula menghubungi hotline Kalla Care di nomor 04113000103 atau live chat via WhatsApp di nomor 08114414030.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan09 April 2025 00:02
Hotel Grand Kalampa Takalar Mengaku Dirugikan Oknum Pengguna Aplikasi Michat
SULSELSATU.com, TAKALAR – Manajemen Hotel Grand Kalampa di Takalar, Sulawesi Selatan, mengaku mengalami kerugian akibat ulah oknum pengguna apli...
Internasional08 April 2025 20:05
IUMS Serukan Aksi Militer dan Boikot Global terhadap Israel dalam Fatwa Terbaru
SULSELSATU.com – Sekelompok ulama terkemuka dari Persatuan Ulama Muslim Internasional (IUMS) mengeluarkan fatwa langka yang menyerukan jihad mel...
Video08 April 2025 19:51
VIDEO: Direktur RSUD Lanto Dg Pasewang Jeneponto Minta Maaf atas Kekecewaan Keluarga Pasien
SULSELSATU.com – Direktur RSUD Lanto Dg Pasewang Kabupaten Jeneponto, dr. St. Pasriany, menggelar konferensi pers yang digelar di aula rumah sak...
OPD08 April 2025 19:00
Rp32 Miliar Digelontorkan untuk Perbaikan Jalan Hertasning, DPRD Pastikan Dikerja Tahun Ini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi D DPRD Provinsi Sulawesi Selatan menegaskan komitmennya untuk mengawal proyek perbaikan Jalan Hertasning di Kota M...