SULSELSATU.com, MAKASSAR – Celebes Research Center (CRC) merilis hasil survei terbarunya terkait tingkat elektoral pasangan calon di Pilwalkot Makassar 2024. Hasil survei tersebut dirilis di Kantor CRC, Jalan Adhyaksa IV, Makassar, Selasa (29/10/2024).
Hasilnya, pasangan nomor urut 1, Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham (MULIA) unggul dengan elektabilitas tertinggi mencapai 44,75 persen.
Di urutan kedua diduduki Indira Jusuf Ismail-Ilham Ari Fauzi (INIMI) 28,00 persen. Selanjutnya paslon nomor urut 2 Andi Seto Gadhista Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi (SEHATI) meraup 18,75 persen. Sementara paslon nomor urut 4 Amri Arsyid-Abdul Rahman Bando (AMAN) 4 persen.
Baca Juga : Survei PPI Pilwalkot Makassar 2024: MULIA Sulit Terkejar, SEHATI dan INIMI Saling Salip
Direktur CRC, Imam Suyuti mengatakan, hasil temuan survei peta elektoral Pilkada Kota Makassar dilakukan pada 2-6 Oktober 2024. Lembaga CRC menggunakan sampel sebanyak 400 orang responden yang tersebar secara proporsional sesuai proporsi jumlah penduduk di 15 kecamatan.
Responden dipilih secara acak bertingkat menggunakan metode multistage Random Sampling. Toleransi kesalahan 4,85 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
“Survei menggunakan simulasi kertas suara berdasarkan nomor urut yang ditetapkan KPU,” jelas Direktur CRC, Imam Suyuti, Selasa (29/10/2024.
“Pemilih yang belum menentukan piilihan sudah di bawah 5 persen. Dengan demikian situasi peta elektoral gambarannya adalah Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham paling berpeluang. Akan tetapi kita tahu masih ada satu bulan memungkinkan terjadi dinamika sebelum pemilihan,” kata Imam. (*)
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar