Logo Sulselsatu

Kakanwil Kemenkumham Sulsel Apresiasi, WBP Rutan Sinjai Dilatih Membuat Bosara Adat Bugis

Asrul
Asrul

Minggu, 03 November 2024 08:22

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Taufiqurrakhman mengapresiasi pembinaan keterampilan yang dilakukan oleh Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Sinjai (Rutan Sinjai) kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang dilatih menbuat Bosara Adat Bugis.

Hal ini disampaikan Taufiqurrakhman dalam keterangannya di Kanwil Kemenkumham Sulsel, Minggu (3/10/2024).

“Apresiasi terhadap pembinaan yang dilakukan oleh Rutan Sinjai kepada WBP yang dilatih membuat bosara adat bugis. Hal ini sebagai bentuk pelestarian kearifan lokal serta memberikan kemampuan praktis yang bisa menjadi peluang usaha bagi para WBP setelah menjalani masa pidananya,” ungkap Taufiqurrakhman.

Baca Juga : Kakanwil Kemenkumham Sulsel Ikuti Rakor Akselerasi Corporate University 2024

Kegiatan ini bekerja sama dengan Perempuan Indonesia Maju (PIM) Cabang Sinjai. Menurut, Kepala Rutan Sinjai, Darman Syah, program ini merupakan bagian dari pembinaan kemandirian bagi WBP perempuan.

“Bossara adalah salah satu unsur penting dalam adat Bugis, sering digunakan dalam berbagai acara adat, seperti pernikahan dan syukuran. Melalui pelatihan ini, kami berharap WBP perempuan memiliki keterampilan yang tidak hanya mendukung ekonomi mereka nantinya, tetapi juga turut melestarikan budaya Bugis,” ungkapnya.

Pelatihan ini fokus pada keterampilan membuat Bossara, tempat penyajian kue khas adat Bugis yang biasanya dihiasi dengan ornamen tradisional. Proses pembuatan Bossara memerlukan ketelitian dan kesabaran, karena setiap detail ornamen harus dibuat dengan rapi dan indah.

Baca Juga : Kanwil Kemenkumham Sulsel Tingkatkan Pengawasan WNA Jelang Pilkada

Para WBP diajarkan teknik dasar hingga tahap finishing yang memerlukan ketelatenan dan kreativitas. Sebelumnya kegiatan ini sudah berjalan beberapa pekan, dan para WBP sudh tampak lihai dalam membuat kerajinan tersebut. WBP Rutan Sinjai sangat antusias mengikuti pelatihan ini.

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Rutan Sinjai untuk memberikan pelatihan keterampilan yang sesuai dengan potensi dan minat WBP perempuan.

“Ke depan, Rutan Sinjai akan terus mengembangkan berbagai program pembinaan, termasuk pelatihan keterampilan lain yang relevan dan berpotensi menjadi peluang usaha bagi WBP,” ujar Darman.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video06 November 2024 23:22
VIDEO: Pria Berjaket Gasak Uang Kotak Amal di Masjid Al Ikhlas Makassar
SULSELSATU.com – Sebuah video CCTV memperlihatkan aksi pencurian kotak amal di Masjid Al Ikhlas, Perumahan Prima Griya, Borong Raya, Kecamatan Mangg...
Adventorial06 November 2024 22:33
Kakanwil Kemenkumham Sulsel Ikuti Rakor Akselerasi Corporate University 2024
SULSELSATU.com, JAKARTA – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan (Sulsel), Taufiqurrakhman me...
Metropolitan06 November 2024 22:18
Penetapan Renja DPRD Makassar 2025, Pj Sekda Tekankan Pentingnya Libatkan Seluruh Elemen
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pj Sekertaris Daerah Kota Makassar, Irwan Rusfiady Adnan menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (D...
Video06 November 2024 22:17
VIDEO: Iringan Pasukan Berkuda Sambut Kedatangan Perdana Menteri Singapura di Istana Merdeka
SULSELSATU.com – Perdana Menteri Singapura, Lawrence Wong, melakukan kunjungan resmi ke Istana Merdeka pada Rabu (6/11/2024). Kedatangannya disambut...