Logo Sulselsatu

Digelar Hari Ini, Debat Kedua Pilgub Sulsel Bicara Soal Ekonomi, Infrastruktur Hingga Tata Kelola SDA

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Minggu, 10 November 2024 13:49

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Debat kedua calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Pilgub Sulsel 2024 berlangsung hari ini di Hotel Claro, Makassar, pukul 14.00 Wita.

Pada debat kedua Pilgub Sulsel, KPU Sulsel mengusung tema yang berbeda untuk dikupas oleh dua paslon. Debat kali ini mengusung tema, ‘Ekonomi, Infrastruktur, dan Tata Kelola Sumber Daya Alam.

Adapun paslon yang akan beradu gagasan yakni nomor urut 1 Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto-Azhar Arsyad dan nomor urut 2 Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi.

KPU Sulsel juga telah menetapkan 7 panelis untuk debat kedua Pilgub Sulsel ini. Panelis dipilih berdasarkan bidang keilmuan masing-masing. Pertama ada Muhammad Hasrul Hasan (Anggota Komisi Penyiaran Indonesia), Aminuddin Syam (Pemerhati Kesehatan Masyarakat), Nur Fadhillah Mappaselleng (Pakar Hukum), Hasnawi Haris (Pemerhati Hukum dan Kebijakan Publik), Hasrullah (Pakar Komunikasi Politik Unhas), Nurliah Nurdin (Pakar Ilmu Politik) dan Abdul Rahman Nur (Pemerhati Hukum dan Lingkungan).

Sementara itu, Kasubdit Multimedia dan Pjs Karo Penmas Humas Polda Sulsel, AKBP Nasaruddin mengatakan, pihaknya mengarahkan sekitar seribu lebih personel gabungan untuk pengamanan.

“Lebih seribu personel dan rencanya itu pelaksanaannya siang har,” ungkapnya dikutip dari laman resmi polda Sulsel.

“Ada unit Pindad, dari Brimob, Shabara Perintis dari intel seperti itu,” katanya.

Kemudian, ia menjelaskan bahwa Polda Sulsel melakukan rekayasa penindakan arus lalu lintas dan mengatur massa dari masing-masing Pasangan Calon (Paslon) Pilgub Sulsel.

“Akan ada pengamanan yang terdiri dari unsur di kepolisian, ada upaya pencegahan, upaya penindakan termasuk kelancaran arus lalu lintasnya,” ujarnya.

AKBP Nasaruddin menuturkan bahwa Polda Sulsel telah melakukan skema pengamanan selama pelaksanaan debat nanti.

“Sampai ring tiga, untuk ring satu itu di dalam gedung, ring dua di halaman, dan ring tiga di parkiran, jalanan, dan sekitarnya,” katanya. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional14 November 2024 20:02
Setop Main Judi Online atau Rekening Bank Anda Bakal Diblokir
SULSELSATU.com JAKARTA – Pemerintah dalam hal ini Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Kementerian Komunikasi dan Digital akan memblokir rekening-re...
Hukum14 November 2024 19:45
Pengusaha yang Paksa Siswa SMAK Gloria 2 Sujud & Menggonggong Ditetapkan Tersangka
SULSELSATU.com, JAKARTA – Ivan Sugiamto, pria yang perintah siswa SMAK Gloria 2 Surabaya untuk sujud dan menggonggong ditetapkan sebagai tersang...
Bisnis14 November 2024 19:42
Pameran Around The World Kalla Toyota Dibuka, Dapatkan Promo Spesialnya
Pameran otomotif Kalla Toyota dengan tema Arouend The World resmi dibuka hari ini, Kamis (14/11/2024). Pameran ini akan hadir hingga 24 November 2024....
Nasional14 November 2024 19:37
PPN Naik 12 Persen, Berlaku Mulai 1 Januari 2025
SULSELSATU.com, JAKARTA – Pajak pertambahan nilai (PPN) bakal naik dari 11 persen menjadi 12 persen. Kenaikan itu berlaku mulai 1 Januari 225. I...