Logo Sulselsatu

Menuju Pilkada Damai, Pjs Wali Kota dan Kapolrestabes Lepas Peserta Kareba 10K Makassar Berlari

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Minggu, 10 November 2024 13:52

istimewa
istimewa

SULSELSATI.com, MAKASSAR – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis melepas ajang lari Kareba 10K Makassar Berlari pada lokasi start dan finish di Anjungan Pantai Losari, Minggu (10/11/2024).

Kegiatan ini diinisiasi oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Pemkot Makassar bersama Polrestabes Makassar mengusung tema Menuju Pilkada Damai. Flag off dilakukan oleh Pjs Wali Kota Makssar, Andi Arwin Azis bersama Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol. Dr. Mokhamad Ngajib.

Setelah ikut berlari, Andi Arwin Azis menyampaikan pentingnya event olahraga seperti ini sebagai momentum memupuk kebersamaan, terutama di tengah situasi politik menjelang Pilkada.

Kareba 10K Makassar Berlari bukan hanya sekadar ajang olahraga, tetapi juga simbol kebersamaan dan komitmen warga Makassar dalam menyongsong Pilkada 2024 dengan kedamaian dan optimisme,” ujarnya.

Menurut Arwin, kegiatan olahraga seperti Kareba 10K tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan, tetapi juga mampu memupuk rasa solidaritas di tengah masyarakat.

“Pilkada adalah ajang lima tahunan. Mari kita jadikan ini sebagai momentum menjaga persaudaraan, bukan ajang permusuhan. Jadi melalui event ini, mampu memupuk rasa solidaritas kita,” lanjutnya.

Di sisi lain, ia juga mengapresiasi tingginya antusiasme masyarakat Makassar yang kini makin melek dalam berolahraga.

“Ini menunjukkan kesadaran akan pentingnya kesehatan semakin meningkat. Semangat seperti ini harus terus dijaga,” tambahnya.

Andi Arwin berharap suksesnya acara Kareba 10K ini, masyarakat Makassar siap menyambut Pilkada 2024 dengan penuh kedewasaan.

“Saya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama mengawal Makassar menyelenggarakan Pilkada yang damai,” pungkasnya. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

OPD13 November 2024 11:36
Prestasi Gemilang! Dinas PU Makassar Raih Penghargaan Juara 1 Tingkat Nasional di Ajang Konstruksi Indonesia 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar berhasil meraih prestasi gemilang dengan menempati peringkat pertama tingkat ...
Bisnis13 November 2024 11:23
Pameran Around The World Kalla Toyota Siapkan Paket Perawatan Gratis Bagi Pengunjung
Kepala Bengkel Kalla Toyota Urip Sumoharjo Ranu Setiawan menambahkan, selama periode event, Kalla Toyota memberikan beragam benefit bagi pelanggan yan...
News13 November 2024 10:07
Zakat Pegawai PLN Salurkan Bantuan Bagi Siswa SDN 163 Lalebata di Bone
PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan (UIP) Sulawesi melalui Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN memberikan bantuan kepada siswa/siswi SDN 163 Lalebata, K...
Bisnis13 November 2024 09:55
Tri Sambut Akhir Tahun dengan Kebut Hadiah BombasTri untuk Apresiasi Pelanggan Setia
Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri menyambut kemeriahan akhir tahun dengan menghadirkan program Kebut Hadiah BombasTri....