Logo Sulselsatu

Cegah Kriminalitas Jalanan, Polres Jeneponto Kembali Gelar Operasi Cipta Kondisi

Dedy
Dedy

Kamis, 14 November 2024 23:46

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Jajaran Polres Jeneponto kembali menggelar operasi Cipta Kondisi untuk mengantisipasi gangguan Kriminalitas dan kejahatan jalanan menjelang Pilkada Jeneponto.

Operasi tersebut dilaksanakan di Jalan Poros Jeneponto di Wilayah Kecamatan Tamalatea dan Bangkala, Kamis malam (12/11/2024) dipimpin Wakapolres Jeneponto Kompol Muh Idris.

Personel gabungan yang terlibat dalam operasi ini meliputi Satuan Lalu Lintas, Sat Samapta, Sat Reskrim, Sat Narkoba, Personel Polsek Bangkala, Polsek Tamalatea, Propam Polres Jeneponto, serta anggota BKO Brimob Polda Sulsel.

Sejumlah kendaraan roda dua dan roda empat yang melintas dari arah jeneponto dan Makassar diperiksa, dengan fokus razia pada senjata tajam, minuman keras, dan penyalahgunaan narkoba.

Kapolres Jeneponto AKBP Widi Setiawan mengatakan, operasi ini sebagai tindak lanjut dari laporan masyarakat yang menjadi korban kejahatan jalanan baru baru ini.

“Intinya operasi ini untuk mencegah tindak kriminal, Kita ingin memberikan rasa aman kepada masyarakat terutama pengguna jalan di malam hari. Kita juga menghimbau kepada pengendara untuk tidak membawa senjata tajam dalam bentuk apapun, Minuman Keras dan tidak menyalahgunakan narkoba,” ujar AKBP Widi Setiawan.

Widi Setiawan juga mengajak masyarakat untuk senantiasa menjaga situasi jelang Pilkada Jeneponto agar tetap kondusif.

“Berbeda pilihan itu hal yang wajar, namun jangan karena perbedaan kita harus bermusuhan. Jadilah pemilih yang cerdas dan jangan mau diprovokasi dan memprovokasi, tetap menjaga situasi yang aman dan kondusif,”tegas AKBP Widi Setiawan.

Penulis: Dedi Jentak

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik15 November 2024 00:05
Bawaslu Takalar Diminta Terapkan UU Pilkada Tindak ASN dan Kepala Desa Tak Netral
SULSELSATU.com, TAKALAR – Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Takalar diminta menerapkan Undang-undang Pemilihan Kepala Daerah untuk memproses apara...
Video14 November 2024 23:04
VIDEO: Seorang Pria Kehilangan Rp60 Juta, Bocah Penemu Tas Diberi Rp10 Ribu
SULSELSATU.com – Seorang pria kehilangan uang sebesar Rp60 juta. Berkat seorang bocah, uang tersebut berhasil kembali ke tangan pemiliknya. Dala...
Pendidikan14 November 2024 22:30
Kolaborasi Unismuh dan BP3MI, Wamen Zulfikar Ahmad Tawalla Bakal Bahas Perlindungan Pekerja Migran
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia, Zulfikar Ahmad Tawalla, bakal hadir sebagai narasumber Kuliah Tamu d...
Ekonomi14 November 2024 21:50
AgenBRILink di Tengah Kebun Kelapa Sawit Berhasil Dekatkan Layanan Perbankan dengan Masyarakat
SULSELSATU.com, LABUHAN BATU – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus memperkuat komitmennya dalam mendukung pemberdayaan ekonomi...