Logo Sulselsatu

Fatmawati ke Seko, Warga Berterima Kasih Atas Perhatian Andalan Hati

Asrul
Asrul

Jumat, 15 November 2024 23:48

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, LUWU UTARA – Calon Wakil Gubernur Sulsel nomor urut 2, Fatmawati Rusdi, secara khusus meluangkan waktunya mendatangi masyarakat di Kecamatan Seko, Luwu Utara, Kamis (14/11/2024).

Di wilayah dataran tinggi di Luwu Utara ini, Fatmawati nampak mendatangi beberapa lokasi yang butuh perhatian dari pemerintah. Termasuk melanjutkan beberapa akses jalanan yang sudah dikerjakan di era kepemimpinan Andi Sudirman Sulaiman.

Selain itu, Fatmawati yang juga mantan Anggota DPR RI, bertatap muka dengan sejumlah warga setempat. Pasangan Andi Sudirman Sulaiman di Pilgub Sulsel ini, menyerap langsung aspirasi masyarakat.

Baca Juga : Prihatin Warisan Utang, Azhar: Sulsel Tidak Dalam Keadaan Baik-baik Saja

“Kedatangan saya di sini (Seko) merupakan bukti dari perhatian kami untuk masyarakat di Seko. Saya juga ingin melihat langsung, seperti apa tatanan masyarakat di sini, dan mendengar aspirasi masyarakat,” ujar Fatmawati Rusdi.

Di tempat ini, sejumlah tokoh masyarakat dan warga ikut hadir, sembari menyampaikan beberapa harapan dan masukan ke Fatmawati Rusdi untuk diperjuangkan jika memimpin Sulsel.

Beberapa warga juga menyampaikan terima kasih kepada Andi Sudirman yang sudah mengalokasikan anggaran ratusan miliar untuk akses jalanan di Seko. Meski belum sepenuhnya diperbaiki, namun di periode pertamanya memimpin Sulsel sudah memberi bukti nyata untuk masyarakat.

Baca Juga : Bukan Kota Wisata Seperti Dijanjikan Danny, Tokoh Pemuda Sebut Masyarakat Lutra Butuh Hal Ini

Selain itu, mereka memuji Fatmawati yang datang langsung bertatap muka dengan masyarakat dengan penuh kebersamaan. Apalagi Partai Nasdem yang merupakan partai asal Fatmawati, berulangkali menunjukkan keberpihakan nyatanya untuk masyarakat Seko.

Diketahui, di era kepemimpinan Andi Sudirman, ratusan miliar digelontorkan Pemprov Sulsel untuk membuka akses jalanan di Seko.

Sejauh ini sisa 24 kilometer yang perlu diselesaikan lagi, agar semakin memudahkan warga, sekaligus memangkas waktu tempuh dari Seko ke wilayah lainnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik15 November 2024 22:22
Euforia Kampanye di Panakkukang, Rahman Pina Yakin Kemenangan Appi-Aliyah di Depan Mata
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Ketua DPRD Sulsel, Rahman Pina, kembali memimpin barisan dukungan untuk pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali...
Video15 November 2024 21:51
VIDEO: Kebakaran Depan SPN Batua Makassar
SULSELSATU.com – Kebakaran terjadi di depan Sekolah Polisi Negara (SPN) Batua, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, pada Jumat (15/11/2024) malam. D...
Bisnis15 November 2024 20:30
NowVember Sale Bukit Baruga Berikan Gratis Elektronik dan Furnitur Hingga DP 0 Persen
Sales Residential Senior Manager KALLA Land Iwan Richardo Nainggolan menyampaikan, Bukit Baruga menghadirkan NowVember Sale....
Video15 November 2024 20:12
VIDEO: Wapres Gibran Kunjungi Bayi Pengungsi Erupsi Lewotobi yang Diberi Nama Gibran
SULSELSATU.com – Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka meninjau posko pengungsian korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, Kamis (14/11/2024). S...