Logo Sulselsatu

Kanwil Kemenkumham Sulsel Gelar Upacara Peringati Hari Ibu

Asrul
Asrul

Minggu, 22 Desember 2024 12:26

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan peringati hari Ibu ke -96 tahun 2024 dengan menggelar upacara, Minggu(22/12/2024) di Aula Pancasila Kanwil Sulsel.

Bertindak selaku inspektur upacara, Kepala Bidang HAM, Utary Sukmawati. “Melalui Peringatan Hari Ibu inilah, kita kembali diingatkan akan pentingnya peran perempuan dalam mencapai tujuan tujuan bangsa,” ucap Utary saat membacakan sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak Republik Indonesia.

Utary mengungkapkan di era kekinian, Peringatan Hari Ibu diharapkan dapat mewariskan nilai-nilai luhur dan semangat perjuangan yang terkandung dalam sejarah perjuangan kaum perempuan kepada seluruh masyarakat Indonesia, terutama generasi penerus bangsa, agar mempertebal tekad dan semangat untuk bersama-sama melanjutkan dan mengisi pembanguan dengan dilandasi semangat persatuan dan kesatuan.

Baca Juga : Kanwil Kemenkum Sulsel Ikuti Kick Off Pelatihan Paralegal sebagai Upaya Tingkatkan Pemberian Bantuan Hukum

“Hari ibu ini bisa menjadi momen kita semua untuk tidak pernah melupakan peran ibu dalam keluarga, Masyarakat dan bangsa Indonesia baik dimasa perjuangan dan saat ini. Ibu senantiasa memberikan pengorbanan untuk menciptakan generasi penerus bangsa yang mumpuni dan berkualitas,” ungkap Utary

Utary melanjutkan hari Ibu kali ini mengangkat tema “Perempuan Menyapa, Perempuan Berdaya Menuju Indonesia Emas 2045.”

Dengan tema ini dan dengan populasi perempuan yang mencapai hampir setengah dari total penduduk Indonesia maka Perempuan memiliki peran strategis dalam menciptakan kemajuan bangsa menuju Indonesia Emas 2045

Baca Juga : Ekosistem KI Nasional Diperkuat, Pemerintah Susun Strategi Jangka Panjang

“Dalam Peringatan Hari Ibu ini, mari kita terus saling mengajak, mengingatkan dan menyemangati rasa kebangsaan kita menuju Indonesia Emas 2045,” ujar Utary

Peringatan Hari Ibu adalah milik kita semua. Sebagai anak, sebagai istri, sebagai ibu, maupun sebagai teman seperjuangan, yang tidak lelah menjadi arti dimanapun berada.

“Mari kita memperkuat pemberdayaan perempuan dan melindungi anak-anak demi masa depan Indonesia yang lebih baik kedepannya,” ajak Utary

Baca Juga : Dikukuhkan Sebagai Ketua DWP Kanwil Kemenkum Sulsel, Syamsidar Andi Basmal Siap Wujudkan Visi dan Misi Organisasi

“Momentum Peringatan Hari Ibu sebaiknya juga dijadikan momentum untuk bersatu mencapai Indonesia yang maju melalui prinsip “equal partnership”.

Prinsip ini mencerminkan bagaimana perempuan Indonesia beririringan berjalan dengan laki-laki untuk bersama-sama berperan membangun bangsa,” lanjut utary menutup sambutannya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Entertainment12 April 2025 13:52
Wahana Gokart Indoor Terbesar di Sulsel Buka di Mall Panakkukang, Ada Kelas Anak dan Dewasa
Wahana gokart Drift.inc resmi buka di Mall Panakkukang. Wahana ini menjadi gokart indoor terbesar di Sulsel....
Makassar12 April 2025 12:27
RCC Rayakan Halalbihalal dengan Keliling Kota Makassar dan Menyantap Konro
Club sepeda Real Cycling Culture (RCC) halalbihalal dengan cara yang unik. RCC gowes menikmati kota Makassar dan diakhiri dengan menyantap hidangan kh...
News12 April 2025 11:34
Kekhawatiran Dosen Antropologi Unhas Terhadap Perambahan Lahan Hutan di Luwu Timur Semakin Marak
seorang peneliti sosial yang telah lama mengamati dinamika di kawasan ini, dosen antropologi Universitas Hasanuddin, Dr Yahya MA menyampaikan kekhawat...
Olahraga12 April 2025 05:50
Asmo Sulsel Dukung Penuh Pembalap AHRT di Ajang MRS 2025
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) mendukung penuh perjuangan para pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) dalam ajang balap Mandalika Racing ...