Logo Sulselsatu

Kemenag Pastikan Biaya Haji 2025 Turun, Pemerintah Matangkan Pembahasan

Asrul
Asrul

Jumat, 27 Desember 2024 19:28

Jemaah haji Indonesia jadi yang pertama tiba di Arab Saudi sejak pandemi (dok. Media Indonesia)
Jemaah haji Indonesia jadi yang pertama tiba di Arab Saudi sejak pandemi (dok. Media Indonesia)

SULSELSATU.com, JAKARTA – Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) memastikan biaya penyelenggaraan ibadah haji tahun 2025 akan mengalami penurunan. Wakil Menteri Agama (Wamenag) Muhammad Syafi’i, atau akrab disapa Romo Syafi’i, menyatakan bahwa penurunan ini hampir bisa dipastikan.

“Hampir kita pastikan ongkos haji tahun ini turun,” ujar Romo Syafi’i usai rapat di Istana Kepresidenan, Jumat (27/12/2024).

Namun, besaran penurunan biaya masih dalam pembahasan bersama DPR melalui rapat panitia kerja (panja). Hasil rapat tersebut akan menjadi dasar penetapan resmi.

Baca Juga : Menag Nasaruddin Sebut Tiga Tantangan Haji 2025, Dari Biaya, Petugas Hingga Jalur Ilegal

Menteri Agama Nasaruddin Umar menambahkan, pemerintah berkomitmen menjadikan ibadah haji lebih terjangkau dengan efisiensi di berbagai sektor.

Meski demikian, ia mengingatkan bahwa faktor eksternal seperti inflasi dan nilai tukar Rupiah tetap memengaruhi biaya.

“Kami juga melakukan pembersihan dari hal-hal menyimpang, sehingga bisa menekan harga,” ujar Nasaruddin.

Baca Juga : Biaya Haji 2025 Turun Rp4 Juta, Prabowo Tetap Minta Penghematan Lebih Besar

Ia memastikan seleksi calon jemaah haji 2025 akan selesai pada Januari mendatang, sementara penyelenggaraan tahun ini ditargetkan lebih tertib dan efisien.

Presiden Prabowo Subianto, lanjutnya, memberikan perhatian besar terhadap penyelenggaraan haji, mengingat Indonesia merupakan negara dengan jumlah jemaah terbesar di dunia.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video21 April 2025 22:49
VIDEO: Bikin Heran, Bule Korban Pencurian Minta Maaf ke Pelaku yang Masuk Penjara
SULSELSATU.com – Momen lucu saat korban dan pelaku pencurian dipertemukan oleh pihak kepolisian. Konstantin Bazrov, warga negara asing (WNA) asa...
Hukum21 April 2025 21:33
Kanwil Kemenkumham Sulsel Siap Sukseskan Seleksi PPPK Tahap II Tahun 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan menyatakan kesiapan penuh dalam menyukseskan pela...
Ekonomi21 April 2025 21:13
Cerminan Kartini Masa Kini, Ini Mantri Perempuan BRI Yang Pantang Menyerah dalam Memberdayakan Pengusaha Mikro
SULSELSATU.com, LOMBOK – Peringatan Hari Kartini yang jatuh setiap 21 April adalah momen yang menandai perjuangan perempuan dalam mencapai kesetaraa...
OPD21 April 2025 21:10
Momentum Hari Kartini, Andi Nirawati Terpilih sebagai Ketua Kaukus Perempuan Parlemen Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, anggota DPRD Sulawesi Selatan, Andi Nirawati, resmi didaulat sebagai Ketua Kau...