Randa Azzahra Travel Manasik Sekaligus Family Gathering Bersama Alumni

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Randa Azzahra Travel menggelar manasik umrah untuk calon jemaah yang akan berangkat pada Januari 2025 di Hotel Remcy Panakkukang, Kota Makassar pada Jumat (3/12/2024).
Manasik umrah tersebut dirangkaian dengan family gathering alumni Randa Azzahra Travel. Sebanyak 40 tamu yang hadir termasuk calon jamaah umrah untuk pemberangkatan 7 Januari dan 13 Januari 2025 dan alumni.
Turut hadir Anggota Komisi 1 DPR RI Syamsul Rizal yang membidangi pertahanan, luar negeri, komunikasi dan informatika, dan intelijen sebagai salah satu alumni.
Owner Randa Azzahra Travel Hj Andi Nurmaedah Mustari mengatakan, setiap tahunada family gathering bersama masyarakat yang pernah umrah bersama Randa Azzahra.
“Manasik dirangkaian dengan family gathering karena jemaah yang sudah berangkat bersama Randa Azzahra itu kami buatkan grup untuk tetap terhubung. Setiap tahun ada family gathering yang dilakukan,” kata Andi Nurmaedah.
Selama Januari 2025, Randa Azzahra memiliki beberapa grup pemberangkatan umrah seperti pada 7 Januari, 13 Januari, 15 Januari, dan 25 Januari.
“Grup yang berangkat pada Januari 2024 mengambil paket 12 hari. Ada yang menggunakan Lion Group dan juga Garuda Indonesia,” kata AndiNurmaedah kepada media disela-sela acara.
Randa Azzahra Travel adalah travel yang menjadi provider visa umrah sejak tahun 2012. Menjelang usia 13 tahun, Randa Azzahra Travel saat ini sudah bekerjasama dengan sejumlah mitra dan menjadi fasilitator dalam pemberangkatan umrah tersebut.
Hj Andi Nurmaedah menjelaskan, pemberangkatan Randa Azzahra Travel menggunakan maskapai direct flight. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp30.500.000 untuk paket 12 hari.
Selain umrah, ada juga pajet perjalanan wisata halal ke Thailand, Korea, Jepang, Vietnam, dan China. Harga yang ditawarkan tersebut mulai dari Rp13,7 juta dan sudah termasuk tiket pesawat.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News