SULSELSATU.com, MAKASSAR – Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) memberikan edukasi teknologi Honda RoadSync yang ada di New Honda PCX160 kepada Komunitas PCX Makassar pada 18 dan 19 Januari 2025.
Selain sharing teknologi Honda Roadsync, kegiatan ini juga diisi dengan edukasi safety riding.
Instruktur Safety Riding Asmo Sulsel Wanny mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta dari komunitas PCX Makassar.
Baca Juga : New Honda PCX160 Resmi Hadir di Makassar, Punya Tipe Tertinggi dengan Teknologi RoadSync
Ia takjub dengan para peserta yang sangat antusias dan interaktif dalam acara sharing dan edukasi ini.
“Terima kasih kepada 110 peserta dari komunitas PCX Makassar yang sudah hadir dan memeriahkan kegiatan kali ini. Kami harap kegiatan ini memberi manfaat untuk kita semua,” ungkap Wanny.
Wanny menjelaskan Honda Roadsync memiliki berbagai keunggulan. “Honda RoadSync hadir sebagai solusi cerdas untuk meminimalisir distraksi dengan mengintegrasikan fungsi smartphone ke panel instrumen motor,” ucap Wanny.
Baca Juga : Asmo Sulsel Kembali Gencarkan Edukasi Safety Riding ke Sekolah
Honda RoadSync memiliki sistem konektivitas yang memungkinkan pengendara menghubungkan smartphone ke panel instrument motor melalui Bluetooth.
Setelah terhubung, pengendara dapat mengakses ejumlah fitur yang ada pada smartphone secara handsfree, melalui tombol control pada setang atau perintah suara.
“Tidak perlu menyentuh perangkat smartphone anda. Melalui Honda RoadSync ini bisa meminimalisir terpecahnya konsentrasi pengendara sepeda motor,” kata Wanny.
Baca Juga : Teknologi Honda Roadsync Bantu Pengendara Tetap #Cari_Aman di Jalan
Wanny menyebut hadirnya Honda RoadSync juga sebagai wujud keseriusan Astra Motor untuk meningkatkan keselamatan berkendara di jalan. Diharap dengan teknologi ini bisa turut meminimalisir angka kecelakaan.
“Perlu peran serta semua pihak untuk tetap menjaga keselamatan di jalan. Termasuk peran rekan-rekan komunitas ini. Kami harap dengan peningkatan teknologi, kontribusi teman-teman komunitas, bisa turut menekan risiko kecelakaan di jalan,” ujarnya.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar