Logo Sulselsatu

Kapolda Sulsel Apresiasi Polres Pelabuhan Makassar Dalam Mendukung Program Ketahanan Pangan

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Kamis, 13 Februari 2025 20:36

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel), Irjen Pol. Yudhiawan, didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Sulsel, Yunita Yudhiawan melakukan kunjungan kerja ke Polres Pelabuhan Makassar. Dalam kunjungan ini, Kapolda menekankan pentingnya sistem “Cooling System” untuk memperkuat kepercayaan publik terhadap Polri.

Kegiatan ini dihadiri sejumlah pejabat utama Polda Sulsel, di antaranya Irwasda, Karorena, Karosdm, Karolog, Dirlantas, Dirpolair, Dirbinmas, Kabidtik, Kabidhumas, Kabidkum, Kabiddokkes, dan Kabidpropam.

Dalam arahannya, Yudhiawan menegaskan bahwa Polri harus terus meningkatkan profesionalisme dalam penegakan hukum serta memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.

Baca Juga : Lonjakan 100% Penumpang di Pelabuhan Makassar, Satlantas All Out Atur Lalin & Bantu Pemudik

“Kepercayaan publik adalah modal utama Polri. Oleh karena itu, kita harus bekerja dengan transparan, profesional, dan menghindari segala bentuk pelanggaran,” tegas Yudhiawan.

Selain itu, ia juga menekankan pentingnya menjaga citra Polri dengan memberikan pelayanan yang tulus serta menangkal penyebaran hoaks yang dapat merusak kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian.

Dalam kesempatan ini, jenderal polisi berpangkat dua bintang emas itu mengapresiasi upaya Polres Pelabuhan Makassar dalam mendukung program ketahanan pangan pemerintah. Meski memiliki lahan terbatas, Polres Pelabuhan Makassar tetap aktif mengajak masyarakat untuk memanfaatkan pekarangan sebagai sumber pangan bergizi.

Baca Juga : Jaga Personel Tetap Fit, Sidokkes Polres Pelabuhan Makassar Cek Kesehatan di Pospam Ketupat 2025

Tak hanya itu, Polres Pelabuhan Makassar juga berperan dalam pengawalan distribusi pupuk dari kapal hingga ke gudang, serta menggagalkan upaya penyelewengan alat pertanian bantuan pemerintah.

“Ini adalah contoh konkret bahwa Polri tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga berkontribusi dalam kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Yudhiawan menekankan pentingnya peningkatan keimanan anggota Polri, pencegahan gangguan kamtibmas, penguasaan teknologi, serta pencapaian target operasional secara maksimal.

Baca Juga : Jelang Mudik, Kapolres Pelabuhan Makassar Pastikan Layanan 110 Siap Siaga

“Mari kita bersama-sama men jaga keamanan dan ketertiban masyarakat, karena itu adalah tugas utama kita sebagai insan Bhayangkara,” pungkasnya.

Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan Polres Pelabuhan Makassar semakin termotivasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan terus berinovasi dalam mendukung program pemerintah. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 April 2025 21:59
VIDEO: Prajurit Kopassus Berebut Foto dengan Hercules, Danjen Kopassus Sampaikan Permintaan Maaf
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan sejumlah prajurit Kopassus berebutan untuk berfoto dengan Hercules. Hercules adalah Ketua Umum Orma...
Video26 April 2025 20:23
VIDEO: Kerusuhan Pecah di Lapangan Tenis IAIN Palopo, Dipicu Pemilihan Dema
SULSELSATU.com – Kericuhan terjadi di Kampus Institut Agama Islam (IAIN) Palopo, Sulawesi Selatan. Sejumlah mahasiswa terlibat saling pukul. Ker...
Sulsel26 April 2025 20:23
Peringati Hari Bumi, Pemkot Parepare Tanam Tanaman Endemik di Kebun Raya Jompie
SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota Parepare ikut ambil bagian dalam Gerakan Menanam Serentak. Itu dalam rangka memperingati Hari Bumi Ta...
Sulsel26 April 2025 19:15
Peringati Hari Bumi, Pemkab Gowa Tanam Pohon di Buper Cadika
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa memperingati Hari Bumi dengan melakukan penanaman pohon di Bumi Perkemahan Cadika Kecamatan Bajeng...