Logo Sulselsatu

Bupati Barru Terpilih Andi Ina Tegaskan Program MBG Tak Akan Bebani Daerah

Asrul
Asrul

Minggu, 16 Februari 2025 14:44

Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kartika Sari. Ist
Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kartika Sari. Ist

SULSELSATU.com, BARRU – Bupati Barru terpilih, Andi Ina Kartika Sari menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada Presiden Prabowo Subianto atas kebijakan pemerintah pusat yang dianggap sangat membantu daerah.

Hal tersebut diutarakannya seusai menghadiri acara silaturahmi Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor baru-baru ini.

Pada pertemuan tersebut, Andi Ina mengatakan bahwa Presiden Prabowo memberikan arahan kepada kepala daerah terkait pelaksanaan program makan bergizi gratis (MBG) yang tidak membebani anggaran daerah.

Baca Juga : Momentum Bersejarah! Andi Ina-Abustan Dilantik di Hari Jadi Kabupaten Barru ke-65

“Kami bersyukur atas kebijakan ini. Sebagai kepala daerah, kami wajib mendukung program makan bergizi gratis ini. Terima kasih kepada Bapak Presiden yang telah membuat program ini berjalan tanpa membebani daerah. Kami siap bersinergi dengan pemerintah pusat,” kata Andi Ina.

Menurutnya, anggaran untuk program tersebut sudah disiapkan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dengan memanfaatkan hasil refocusing anggaran di tingkat pusat.

Pemerintah daerah hanya perlu menyediakan lokasi atau lahan untuk mendukung pelaksanaan program tersebut.

Baca Juga : Usai Daftar di KPU Barru, Andi Ina-Abustan Harap Pilkada Bisa Berjalan Riang Gembira

Selain membahas program makan bergizi, Presiden Prabowo juga menyoroti pentingnya perbaikan infrastruktur pendidikan, terutama sekolah-sekolah di pelosok yang kondisinya memprihatinkan.

Arahan tersebut, kata Andi Ina, akan menjadi prioritas selama masa kepemimpinannya bersama Wakil Bupati terpilih, Abustan.

“Kepala daerah diminta untuk memperhatikan kondisi sekolah yang hampir ambruk. Presiden Prabowo sangat peduli dengan mutu pendidikan dan meminta hal ini menjadi prioritas utama,” ungkapnya.

Baca Juga : Dapat “Surat Sakti” PKB Dari Muhaimin, Andi Ina-Abustan Optimis Menang Pilkada Barru

Andi Ina juga menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kualitas pendidikan, kesejahteraan masyarakat, dan infrastruktur di Kabupaten Barru dalam lima tahun mendatang.

“Semua arahan Presiden akan menjadi perhatian utama kami. Kami siap bekerja keras untuk membawa Kabupaten Barru lebih maju,” tutupnya.

Acara silaturahmi Koalisi Indonesia Maju tersebut dihadiri oleh para kepala daerah dari partai-partai pendukung KIM, termasuk Partai Golkar yang mengusung Andi Ina dalam Pilkada Kabupaten Barru.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum23 April 2025 23:39
Kanwil Kemenkum Sulsel Siap Bangun Citra Kementerian Lewat Media Sosial
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Humas Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel), Selasa (22/4/2025), Bertempat d...
Makassar23 April 2025 22:56
Muhammadiyah Makassar Nyatakan Dukungan Penuh untuk Pemerintahan Appi-Aliyah
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Makassar menyatakan komitmennya mendukung penuh seluruh program Pemerintah Ko...
Makassar23 April 2025 22:05
Menparekraf Tinjau Makassar Creative Hub, Aliyah: Ini Masa Depan Ekonomi Kota
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Teuku Riefky Ha...
Video23 April 2025 21:33
VIDEO: Tahanan Kabur Kasus Narkoba Diringkus Kembali di Jeneponto
SULSELSATU.com – Buronan kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu, Sanoddin bin Kaimuddin, yang sempat kabur dari tahanan Polres Jeneponto pad...