SULSELSATU.com – Kericuhan saat aksi demonstrasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di Kampus Stikes Bina Bangsa Majene (BBM), Kamis (13/3).
Dalam rekaman tersebut, beberapa mahasiswi terdengar berteriak histeris ketika massa demonstran mencoba memasuki area kampus.
Aksi ini diduga menyebabkan trauma bagi sejumlah mahasiswi yang berada di lokasi.
Beberapa di antaranya mengalami ketakutan. Sementara itu, akun Info Majene melaporkan bahwa pada Jumat (14/3), sejumlah warga mendatangi sekretariat HMI pasca kericuhan.
Dalam video yang beredar, selain bertindak anarkis, beberapa oknum massa juga terdengar melontarkan kata-kata kasar, termasuk menyebut mahasiswa lain dengan sebutan tidak pantas.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar