SULSELSATU.com, MAKASSAR – PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sulawesi gelar Safari Ramadan dengan mengusung tema ‘Energi yang Bersih untuk Jalani Bulan Suci’.
Safari Ramadan ini sekaligus memberikan santunan kepada panti asuhan serta santri dhuafa di aula lantai 4 PLN UIP Sulawesi pada Selasa (18/3/2025).
Pemberian turut dihadiri Weddy Bernady Sudirman selaku Executive Vice President Manajemen Kontruksi Sumatera, Kalimantan & Sulawesi PT PLN (Persero) serta jajaran manajemen dan para penerima manfaat santunan.
Baca Juga : Wujud Kepedulian Sosial, Pegadaian Kanwil Makassar Ikut Sobat Aksi Ramadan BUMN 2025
Acara Safari Ramadan ini diisi dengan berbagai kegiatan, termasuk tausiyah, buka puasa bersama, serta penyerahan santunan kepada anak-anak Yatim Panti Asuhan Nur Jannah Makassar serta Pondok Pesantren Istiqamah Maros.
General Manager PLN UIP Sulawesi Wisnu Kuntjoro Adi menyampaikan, ibadah puasa di bulan Ramadan mengajarkan untuk disiplin, jujur bertanggng jawab serta memiliki kepedulian sosial yang tinggi, khususnya kepada anak-anak dhuafa yang membutuhkan.
“Sebagai insan PLN, kita memiliki tugas mulia, yaitu menerangi negeri, menghadirkan listrik bagi masyarakat serta pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan, maka sudah sepatutnya usaha yang kita rancang ini kita jadikan sebagai ladang amal dengan bekerja secara ikhlas, profesional dan penuh tanggung jawab,” ujar Wisnu.
Baca Juga : SMA Islam Athirah Bukit Baruga Bagi 107 Paket Sembako di Bulan Ramadan
Selain itu, Executive Vice President Manajemen Kontruksi Sumatera, Kalimantan & Sulawesi PT PLN (Persero) Weddy Bernady Sudirman menekankan pentingnya meningkatkan semangat, dedikasi dan kebersamaan dalam menjalankan tanggung jawab perusahaan.
“Di tengah tantangan dan dinamika yang dialami oleh PLN, mari kita manfaatkan momentum ramadan agar terus bekerja dengan hati dan penuh integritas karena listrik yang kita bangun hari ini adalah terang bagi masa depan bangsa,” kata Weddy.
Dengan adanya kegiatan ini, PLN UIP Sulawesi berharap dapat mempererat hubungan dengan para pegawai serta terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat melalui kegiatan kepedulian sosial maupun dalam pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar