Logo Sulselsatu

Kapolda Sulsel Kumpul Kapolres, Ini Arahannya

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Selasa, 25 Maret 2025 17:21

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel), Irjen Pol Rusdi Hartono didampingi Wakapolda Sulsel, Brigjen Pol Nasri, serta Pejabat Utama (PJU) Polda Sulsel melaksanakan Commander Wish di Aula Mappaodang Polda Sulsel, pada Senin (24/3/2025) kemarin.

Adapun dalam kegiatan tersebut, seluruh Kapolres Jajaran Polda Sulsel dan personel Polda Sulsel serta personel Satwil Jajaran Polda Sulsel turut hadir melalui zoom meeting.

Dalam arahannya, Kapolda Sulsel menekankan beberapa poin penting yang harus menjadi pedoman bagi seluruh personel kepolisian di Sulawesi Selatan.

Baca Juga : Profil Irjen Pol Rusdi Hartono yang Kini Jabat Kapolda Sulsel

Irjen Pol Rusdi mengajak seluruh anggota Polri untuk menjadi duta-duta perubahan dengan mengutamakan prinsip moralitas, kepatutan, dan profesionalitas dalam menjalankan tugas kepolisian.

Ia juga menegaskan bahwa Polri harus mendapatkan legitimasi dari masyarakat yang dilayani. Untuk itu, kepolisian disebut harus selalu bertindak berdasarkan peraturan perundang-undangan serta semakin dekat dengan masyarakat.

Dengan pendekatan ini, bukan hanya Polri yang mengawasi keamanan, tetapi masyarakat juga akan menjadi mitra strategis dalam menjaga ketertiban dan keamanan bersama.

Baca Juga : Kapolda Sulsel Berganti, Irjen Pol Rusdi Hartono Gantikan Irjen Pol Yudhiawan

Sementara dalam hal penegakan hukum, Irjen Pol Rusdi menginstruksikan agar setiap tindakan dilakukan sesuai aturan yang berlaku dengan mengedepankan prinsip Restorative Justice.

Tak lupa, Irjen Pol Rusdi mengingatkan seluruh anggotanya untuk menjauhi praktik kekerasan dalam upaya penegakan hukum serta memastikan bahwa tindakan yang diambil dapat memenuhi harapan masyarakat.

Termasuk, memberikan pesan moral kepada seluruh jajaran kepolisian dengan mengajak semua pihak untuk terus bekerja sama dan bahu-membahu, mulai dari tingkat Polda, Polres, hingga Polsek dalam melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

Baca Juga : Kapolda Sulsel Apresiasi Polres Pelabuhan Makassar Dalam Mendukung Program Ketahanan Pangan

“Kita harus melandasi setiap panggilan tugas, sekecil apa pun, sebagai sebuah kehormatan dan kebanggaan. Laksanakan tugas dengan ikhlas agar terasa ringan dan dapat menjadi ladang amal ibadah,” ujar Irjen Pol Rusdi Hartono.

Dengan adanya arahan ini, diharapkan seluruh jajaran kepolisian di Sulawesi Selatan semakin profesional dalam menjalankan tugas serta dapat mewujudkan Polri yang lebih humanis, profesional, dan dipercaya oleh masyarakat.

“Selain itu, kita harus terus memperbaiki dan membenahi diri demi memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” pungkasnya. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 Maret 2025 22:33
VIDEO: Krisis Industri Perhotelan Dampak Efisiensi Anggaran, Anggiat Sinaga: Beruntung Bisa Bertahan Tiga Bulan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Industri perhotelan tengah berada dalam kondisi krisis akibat efisiensi anggaran. Ketua Perhimpunan Hotel dan Restora...
News26 Maret 2025 22:15
Dukung Mobilitas Konsumen Selama Libur Lebaran, Yamaha Siapkan Bengkel dan Pos Jaga
Yamaha kembali menghadirkan program spesial bertajuk "RAYA" (Ramadan Bersama Yamaha)....
Politik26 Maret 2025 22:09
Budi Hastuti dan Farid Rayendra Tak Hadir di Acara Santunan Anak Yatim DPC Gerindra Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dua anggota DPRD Kota Makassar dari Fraksi Gerindra, Budi Hastuti dan Muhammad Farid Rayendra, tidak terlihat dalam acara...
Video26 Maret 2025 22:02
VIDEO: Kapolres Jeneponto Pimpin Pengamanan Arus Mudik Lebaran 2025
SULSELSATU.com – Kapolres Jeneponto, AKBP Widi Setiawan, memimpin langsung pengamanan arus lalu lintas mudik Lebaran 2025 di sejumlah titik stra...