Logo Sulselsatu

Dorong Ekonomi Kreatif, Kakanwil Kemenkum Sulsel Serukan Peningkatan Permohonan Desain Industri

Asrul
Asrul

Minggu, 13 April 2025 16:45

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kemenkum Sulsel), Andi Basmal, menyerukan pentingnya penguatan upaya perlindungan desain industri di wilayah Sulsel sebagai bagian dari strategi mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif.

Seruan ini ditujukan khusus kepada jajaran analis kekayaan intelektual (KI) agar lebih aktif menjangkau masyarakat dan pelaku usaha lokal.

Dalam arahannya, Andi menegaskan bahwa desain industri bukan sekadar nilai estetika dalam sebuah produk, melainkan aset ekonomi yang berpotensi besar. Karena itu, perlindungan melalui pendaftaran resmi menjadi hal krusial yang harus segera didorong di tengah pesatnya persaingan industri kreatif.

Baca Juga : Dirjen AHU Dorong Notaris Sulsel Dukung Transformasi Layanan Digital

“Desain adalah kekuatan bisnis yang bisa dilindungi secara hukum. Kita harus hadir untuk membantu masyarakat menyadari potensi itu. Edukasi tidak cukup sebatas media sosial atau brosur – kita perlu turun langsung, menyentuh komunitas kreatif dan pelaku UMKM,” ujarnya.

Ia mencontohkan keterlibatan aktif jajaran Kemenkum Sulsel dalam kegiatan seperti Makassar Culinary Night sebagai langkah tepat dalam mendekatkan layanan kepada masyarakat. Menurutnya, model pendekatan langsung seperti itu harus diperluas untuk menciptakan dampak yang lebih nyata.

Lebih lanjut, Andi mendorong adanya sinergi lintas sektor dengan pemerintah daerah, komunitas kreatif, akademisi, dan lembaga pendamping UMKM untuk memperluas jangkauan edukasi seputar desain industri.

Baca Juga : Dirjen AHU Puji Kinerja BHP Makassar

Ia juga menekankan bahwa pendekatan yang komunikatif dan aplikatif menjadi kunci keberhasilan dalam menyampaikan pesan ini kepada publik.

Senada dengan itu, Kepala Divisi Pelayanan Hukum Kemenkum Sulsel, Demson Marihot, menyebut para analis KI sebagai ujung tombak dalam upaya ini.

Mereka diharapkan mampu memberikan pendampingan mulai dari pemahaman dasar, manfaat perlindungan hukum, hingga proses pendaftaran desain industri secara praktis dan efisien.

Baca Juga : Kanwil Kemenkum Sulsel Tertibkan Aset Tanah

Tahun 2025 yang telah dicanangkan sebagai Tahun Tematik Hak Cipta dan Desain Industri oleh Menteri Hukum, menjadi momentum penting dalam memperkuat ekosistem kekayaan intelektual di Indonesia.

Kemenkum Sulsel menargetkan peningkatan signifikan dalam jumlah permohonan desain industri sebagai bagian dari upaya tersebut.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 April 2025 21:59
VIDEO: Prajurit Kopassus Berebut Foto dengan Hercules, Danjen Kopassus Sampaikan Permintaan Maaf
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan sejumlah prajurit Kopassus berebutan untuk berfoto dengan Hercules. Hercules adalah Ketua Umum Orma...
Video26 April 2025 20:23
VIDEO: Kerusuhan Pecah di Lapangan Tenis IAIN Palopo, Dipicu Pemilihan Dema
SULSELSATU.com – Kericuhan terjadi di Kampus Institut Agama Islam (IAIN) Palopo, Sulawesi Selatan. Sejumlah mahasiswa terlibat saling pukul. Ker...
Sulsel26 April 2025 20:23
Peringati Hari Bumi, Pemkot Parepare Tanam Tanaman Endemik di Kebun Raya Jompie
SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota Parepare ikut ambil bagian dalam Gerakan Menanam Serentak. Itu dalam rangka memperingati Hari Bumi Ta...
Sulsel26 April 2025 19:15
Peringati Hari Bumi, Pemkab Gowa Tanam Pohon di Buper Cadika
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa memperingati Hari Bumi dengan melakukan penanaman pohon di Bumi Perkemahan Cadika Kecamatan Bajeng...